Banggar DPRD dan TAPD Pemkab Minsel Bahas APBD 2022

Banggar DPRD dan TAPD Pemkab Minsel Bahas APBD 2022

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) kembali duduk bersama dalam rangka membahas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2022.

Agenda Rapat pembahasan Ranperda APBD Pemkab Minsel Tahun Anggaran 2022 tersebut dipimpin Wakil Ketua DPRD Minsel Stevanus Lumowa didampingi Wakil Ketua DPRD Paulman Runutuwene dan dilaksanakan di ruang Rapat Paripurna DPRD Minsel, Senin (11/10/2021).

“Rapat Banggar dan TAPD dalam rangka membahas Ranperda APBD 2022 Pemkab Minsel, sebelumnya diawali dengan Rapat Internal Banggar,” terang Kabag Persidangan DPRD Minsel Bonny Mawitjere SH.

Lanjut dia, agenda pembahasan antara Banggar dan TAPD merupakan tindak lanjut rapat Paripurna pembicaraan tingkat kesatu Ranperda APBD 2022 yang dulaksanakan pada 10 September 2021 lalu.

“Selanjutnya setelah agenda antara Banggar dan TAPD, Kemudian akan masuk pada persiapan agenda Rapat Paripurna Pembicaraan Tingkat Kedua Tentang Ranperda APBD TA 2022,” terang Mawitjere.

Diketahui pada 10 September 2021 lalu DPRD dan Pemkab Minsel telah menyepakati Ranperda Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Pemkab Minsel Tahun Anggaran 2022 dalam agenda Rapat Paripurna Tingkat Kesatu. Dimana pada Rapat Paripurna tersebut seluruh Fraksi menyepakati agar Ranperda APBD 2022 dibahas ditingkat selanjutnya. (lou)