Sambut Hari Sumpah Pemuda, Lomba Kreasi 2018 (Kembali) Hentak Kota Manado

 Hari Sumpah Pemuda 2018, Lomba Kreasi  Kreasi 2018, Kadispora Kota Manado, Laurens Umboh,
Dokumentasi Lomba Kreasi Pemuda 2017 tahun lalu

MANADO, (manadotoday.co.id) – Dalam rangka memeriahkan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada tanggal 28 Oktober tahun 2018, Pemerintah Kota (Pemkot) Manado, melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Manado, menggelar kegiatan Lomba Kreasi Pemuda.

Menurut Kadispora Kota Manado Laurens Umboh, kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun dalam rangka memeriahkan hari Sumpah Pemuda.

“Tahun lalu kegiatan ini cukup semarak diikuti puluhan peserta, dan tahun ini dipastikan akan lebih semarak lagi,” tutur Umboh didampingi Kabid Kepemudaan Viktor Singal, Minggu (21/10/2018).

Lanjutnya, kegiatan tahun ini akan dimulai pada Senin (22/10) sampai Jumat (26/10), bertempat di Star Square Bahu Mall, Manado, dengan mempertandingkan Lomba Band, Dance, Barber, Musikalisasi Puisi dan Lomba Foto.

Kadispora Manado, Laurens Umboh saat menyerahkan hadiah kepada salah satu pemenang lomba saat kegiatan tahun 2017 lalu
Kadispora Manado, Laurens Umboh saat menyerahkan hadiah kepada salah satu pemenang lomba saat kegiatan tahun 2017 lalu

“Mereka yang bisa berpartisipasi harus berusia 16 – 30 tahun, dari pelajar SMA/SMK sederajat, mahasiswa dan unsur organisasi pemuda se-Kota manado. Informasi dari panitia, peserta yang mendaftar dari sejumlah sekolah sudah mencapai puluhan,” jelas Umboh.

Untuk hadiahnya, Umboh mengatakan Pemkot Manado telah menyiapkan dana puluhan juta rupiah bagi para pemenang Lomba Kreasi Pemuda 2018, juga Piala Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut.

“Jadi Lomba Kreasi Pemuda merupakan ide Wali Kota GS Vicky Lumentut dan Wawali Mor Bastiaan, yang harus dilaksanakan setiap tahun untuk memeriahkan Hari Sumpah Pemuda,” pungkas Kadispora Kota Manado Laurens Umboh.(ryan)