DPRD Manado Dengarkan Penjelasan Wali Kota Atas P-APBD 2022, Ini Garis Besarnya

DPRD Manado Dengarkan Penjelasan Wali Kota Atas P-APBD 2022, Ini Garis Besarnya

DPRD Manado menggelar rapat paripurna penyampaian penjelasan Wali Kota Manado atas Perubahan APBD Tahun Anggaran 2022 serta Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi, Jumat (2/9/2022).

Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Aaltje Dondokambey didampingi Wakil Ketua Adrey Laikun dan Nortje Van Bone serta dihadiri Wali Kota Andrei Angouw para anggota DPRD dan sejumlah pejabat Pemkot Manado.

DPRD Manado Dengarkan Penjelasan Wali Kota Atas P-APBD 2022, Ini Garis Besarnya

Wali Kota Andrei saat menjabarkan garis besar postur Perubahan APBD Kota Manado TA 2022 menjelaskan, PAD pada APBD Induk sebesar Rp1,639 triliun mengalami penurunan Rp9 miliar di Rancangan Perubahan APBD menjadi 1,630 triliun.

“Dari pendapatan tersebut terdiri pertama PAD; (APBD) Induk sebelumnya Rp472 miliar turun sebesar Rp15 miliar menjadi Rp457 miliar. Pendapatan Transfer ada kenaikan sebesar Rp6,3 miliar. Kalau pendapatan daerah lain-lain yang besar tetap Rp81 miliar, di pos itu ada pendapatan BOS dan JKN,”jelas Angouw.

DPRD Manado Dengarkan Penjelasan Wali Kota Atas P-APBD 2022, Ini Garis Besarnya

Untuk belanja daerah sebelumnya Rp1,934 triliun naik Rp9 miliar menjadi Rp1,944 triliun. Anggaran belanja tersebut terbagi atas Belanja Operasi Rp1,322 triliun di APBD Induk dan di Rancangan Perubahan APBD turun Rp11 miliar. Belanja Modal naik Rp11 miliar menjadi Rp604 miliar. Belanja Tidak Terduga dari Rp19 miliar turun Rp13 miliar menjadi Rp6 miliar.

“Untuk pembiayaan semula di APBD Induk diestimasi sebesar Rp326 miliar naik sebesar Rp20 miliar menjadi Rp346 miliar, itu ketambahan dari proyeksi SILPA. Pengeluaran Pembiayaan semula dianggarkan Rp30 miliar naik Rp2 miliar menjadi Rp32 miliar,”tuturnya.

DPRD Manado Dengarkan Penjelasan Wali Kota Atas P-APBD 2022, Ini Garis Besarnya

Dilihat dari selisi pendapatan dan belanja daerah, Andrei mengungkapkan ada defisit sebesar Rp18 miliar, sehingga anggaran untuk pembiayaan neto yang semula sebesar Rp209 miliar naik menjadi Rp314 miliar.

“Defisit ini terjadi karena ada proyeksi penurunan pendapat asli daerah dan kenaikan pada belanja daerah,”imbuhnya.

DPRD Manado Dengarkan Penjelasan Wali Kota Atas P-APBD 2022, Ini Garis Besarnya

“Demikian garis besar Rancangan Perubahan APBD 2022 yang diajukan Pemkot Manado, saya berharap bisa dibahas dengan baik oleh TAPD dan Banggar DPRD untuk dicapai kesepakatan,”pungkas Wali Kota Andrei Angouw.

Sementara Ketua DPRD Aaltje Dondokambey mengatakan bahwa Banggar akan melakukan pembahasan Rancangan APBD TA 2022 mulai tanggal 5-8 September 2022.

“Jadwal ini bersifat tentatif, apabila ada perubahan akan diatur kembali oleh pimpinan DPRD,”ujar Dondokambey.(advetorial)