Dominasi Penyebab Kebakaran di Manado Selama 2021, Supriyatna Beri Tips Cegah Korsleting

Dominasi Penyebab Kebakaran di Manado Selama 2021, Supriyatna Beri Tips Cegah Korsleting

MANADO, (manadotoday.co.id) – Sesuai data dari Dinas Kebakaran, penyebab kejadian kebakaran gedung/rumah di Kota Manado selama tahun 2021 didominasi oleh hubungan arus pendek atau korsleting listrik dan kompor.

“Ada 66 kejadian kebakaran semalam tahun 2021, penyebab utama kebanyakan karena hubungan arus pendek dan kompor,”kata Plt. Kepala Dinas Kebakaran Kota Manado Supriyatna, Selasa (18/1/2022).

Masih menurut data, selama tahun 2021, Wanea menjadi kecamatan dengan jumlah kejadian kebakaran gedung/rumah terbanyak yakni 12 kejadian. Menyusul Kecamatan Paal 2 dan Mapanget 8 kejadian.

“Warga patut mewaspadai rumah-rumah kosong karena ada kejadian kebakaran terjadi di rumah kosong kemudian merembes ke rumah tetangga,”tuturnya.

Supriyatna membagikan tips bagaimana mencegah kejadian kebakaran akibat korsleting listrik dan kompor.

“Pertama atur jadwal untuk memeriksa jaringan kabel atau instalasi, ganti kalau ada yang sudah tua atau terkelupas. Jangan menumpuk colokan listrik berlebihan karena berpotensi menimbulkan panas yang berlebih dan jangan menambah daya tanpa sepengetahuan PLN,”jelasnya.

“Kalau untuk kompor gas, jika ada kejadian jangan panik, tetap tenang dan buka regulator perlahan atau siapkan handuk atau kain basah kemudian tutup di tabung yang terbakar,”pungkas Supriyatna.(ryan)