Badan Kesbangpol Manado Gelar Kegiatan Sosialisasi Pemilu 2019 Pada Kaum Milenial

Badan Kesbangpol Manado Gelar Kegiatan Sosialisasi Pemilu Pada Kaum Milenial
Badan Kesbangpol Manado Gelar Kegiatan Sosialisasi Pemilu Pada Kaum Milenial

MANADO, (manadotoday.co.id) – Keterlibatan kaum milenial sangat diperlukan untuk kesuksesan Pemilu tahun 2019. Hal tersebut dikatakan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Manado Hanny Solang, saat kegiatan Sosialisasi Pilpres dan Pileg kepada Masyarakat di Kota Manado, yang digelar di ruang Serbaguna Kantor Walikota, Jumat (8/2/2019).

Menurutnya, dengan berpartisipasi di Pemilu 2019, kaum milenial dalam menjadi salah satu penentu masa depan bangsa.

“Jika kaum milenial menggunakan hak politiknya saat Pemilu nanti dan mampu memilih pemimpin-pemimpin yang mempunyai track record yang baik, tentu hal itu akan menentukan masa depan bangsa untuk lima tahun ke depan,”kata Hanny Solang, didepan para siswa-siswa SMA dan SMK se-Kota Manado yang menjadi peserta pada kegiatan tersebut.

Lanjutnya, kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu usaha Pemkot Manado untuk menciptakan Pemilu yang aman, sukses dan nyaman.

“Tentunya harus juga ada senergitas antara pemerintah, KPU, Bawaslu dan aparat penegak hukum dan tentunya dukungan dari kaum milenial dalam hal ini siswa-siswa SMA dan SMK,”jelas Solang.

Selain itu, dia menambahkan bahwa selain kegiatan hari ini, masih ada kegiatan-kegiatan lain yang akan digelar oleh Pemkot Manado dalam hal ini Badan Kesbangpol dalam rangka mensukseskan Pemilu 2019.

“Nanti juga akan digelar kegiatan sosialisasi kepada adik-adik siswa tentang cara mencoblos kertas suara yang benar,”tandas Kepala Kesbangpol Kota Manado Hanny Solang.

Hadir sebagai narasumber pada kegiatan tersebut Ketua KPU Manado Sunday Rompas dan anggota Bawaslu Manado Taufik Bilfaqih, serta siswa-siswa SMA dan SMK se-Kota Manado beserta guru-guru sebagai peserta dan jajaran Badan Kesbangpol.(ryan)