Tips Jitu Beri Tidur yang Nyenyak Untuk Anda dan Keluarga

MANADOTODY.CO.ID – Hanya kerena memiliki jadwal kerja yang padat, tidak berarti kita harus remehkan waktu tidur anda – atau kesehatan anda, dalam hal ini.

“Mereka cenderung menggolongkan tidur sebagai gangguan dan tidak menganggap itu sebagai sesuatu pemulihan yang akan membantu mereka pada hari berikutnya dan hari setelah itu.” katanya Robert C. Basner, MD, director of Columbia University’s Cardiopulmonary Sleep dikutip dari webmd.com.

Mengingat begitu pentingnya manfaat tidur bagi tubuh, mulailah membuat itu sebagai prioritas dalam hidup anda. Kemudian, ikuti tips sederhana dibawah ini untuk membantu anda mendapatkan tidur lebih baik dan bangun dengan perasaan segar setiap pagi.

1. Atur kamar tidur anda

Atur kamar tidur anda senyaman mungkin, gelap dan tidak ribut. Jika anda tinggal di kota, pertimbangkan untuk menggunakan mesin anti kebisingan untuk menangkal suara keras. Perlu diingat bahwa suhu tubuh anda turun saat malam hari, sehingga kita harus menjaga lingkungan kamar anda sejuk.

2. Tidur yang cukup.

Kebanyakan orang membutuhkan tujuh atau delapan jam tidur agar tubuh berfungsi secara optimal, kata Nancy Collop, MD, director of the Emory Sleep Center in Atlanta. “Anda tidak lelah atau mengantuk saat siang hari,” katanya.

3. Membentuk Rutinitas.

Cobalah untuk pergi ke tempat tidur dan bangun pada jam yang sama setiap hari. Orang yang sering mengubah waktu tidur kerap kali mengalami sesuatu yang mirip dengan jet lag. Basner menunjuk ke “Insomnia Malam Minggu,” di mana kita tidur larut malam pada hari Jumat dan Sabtu dan kemudian sulit tidur pada hari Minggu.

4. Singkirkan Gadget Anda.

Sangat menggoda untuk menonton TV atau surfing internet dari ranjang, tapi kegiatan ini membuat kita kesulitan untuk tidur. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa cahaya buatan yang berasal dari layar laptop, TV, dll, menekan hormon melatonin yang menginduksi tidur. Jadi, beri jam malam untuk teknologi dan matikan layar setidaknya satu jam sebelum tidur.

5. Jika Terbangun Jangan Hanya Berguling-guling di Tempat Tidur.

Jika anda sulit tidur atau terbangun di tengah malam, jangan hanya berbaring di tempat tidur menatap loteng. Keluar dari kamar tidur, lakukan sesuatu yang santai, dan kembali ke tempat tidur saat anda merasa mengantuk.

6. Hindari Alkohol Sebelum Tidur.

Bertentangan dengan rumor yang beredar, minum alkohol sebelum tidur bukanlah ide yang baik karena mengganggu tidur dan membuat kita terbangun saat tengah malam. “Pengguna alkohol kronis juga kehilangan gelombang lambat tidur,” kata Basner. “Ini hilang dengan cepat, dan kemudian anda akan mengalami mimpi buruk dan fragmentasi tidur.”

7. Tahu Berapa Banyak Waktu Tidur yang Anak-anak Butuhkan.

Menurut survei National Sleep Foundation (NSF), hanya 20% remaja mendapatkan waktu tidur yang direkomendasikan, yaitu sembilan jam setiap malam. NSF merekomendasikan anak-anak usia 3 sampai 5 tahun, 11 sampai 13 jam; usia 5 sampai 10 tahun, 10 sampai 11 jam; usia 10 hingga 17 tahun harus 8,5. 9,5 jam; usia 18 keatas, 7 sampai 9 jam.

8. Membuat Tidur Sebagai Prioritas Bagi Seluruh Keluarga.

Anak-anak usia sekolah mendapatkan keuntungan dari rutinitas tidur yang teratur. Gunakan ritual yang membantu anak-anak, seperti mandi, menggosok gigi, dan dongeng sebelum tidur. Sadarilah bahwa anak-anak anda mungkin mencoba untuk mendorong batas waktu tidur. “Anak-anak cukup cerdas, mereka akan mencoba untuk memanipulasi orang tua,” kata Collop.

Sumber: webmd.com