Anda Tidak Akan Pernah Lagi Membuang Kulit Telur Setelah Membaca Ini

Kulit Telur, manfaat kulit telur, tips sehat
(foto: pixabay)

ManadoToday – Satu cangkang telur terbuat dari 90% kalsium dan merupakan sumber mineral alami. Komposisi kimia dari kulit telur dapat diserap dengan mudah oleh tubuh karena hampir identik dengan tulang dan gigi manusia.

Kalsium sangat penting untuk fungsi tubuh kita. Ini menciptakan massa tulang, mencegah osteoporosis, menormalkan fungsi saraf dan otot, dan mengatur detak jantung. Ini juga penting untuk kerja sel imunologi dan membantu kita memperoleh kulit dan rambut yang sehat.

Namun, ada beberapa faktor yang menguras kalsium dari tubuh. Beberapa adalah: kopi, alkohol, terlalu banyak duduk dan minuman berkarbonasi. Wanita menopause, wanita hamil, dan orang yang menderita gangguan pencernaan.

Ketika diambil dalam dosis tinggi, kalsium dapat menghentikan perkembangan osteoporosis, dan juga dapat membantu melawan kolesterol tinggi dan tekanan darah tinggi, dan dapat merangsang sumsum tulang untuk memproduksi sel-sel darah.

Dan kulit telur, tidak hanya kaya akan kalsium, juga mengandung zat besi, tembaga, mangan, seng, fluorin, fosfor, kromium dan molibdenum. Oleh karena itu, banyak ahli merekomendasikan mengonsumsi 1,5 sampai 3 gram kulit telur halus sebagai tambahan kalsium yang efektif untuk tubuh.

Berikut adalah beberapa ide bagaimana memanfaatkan kulit telur dikutip dari healthylifetricks.com:

Kelenjar tiroid
Cuci, keringkan dan haluskan 8 kulit telur. Peras dua lemon campurkan kulit telur dan simpan dalam kulkas selama beberapa hari. Periksa kulit telur apakah melunak, dan jika sudah, saring cairan dan campurkan dengan 1 kilogram madu dan satu liter brendi. Biarkan selama 7 hari sebelum digunakan. Konsumsi 1 sendok teh setelah makan, 2-4 kali sehari.

Membersihkan darah dan memperkuat tubuh
Cuci 4 atau 5 kulit telur, hancrukan dan tempatkan dalam 3 liter air. Masukan campuran ini ke dalam kulkas hingga 7 hari dan kemudian gunakan sebagai air minum. Ambil dua sampai tiga cangkir air setiap hari dengan sedikit perasan jeruk.