Wabup Haruskan Putra-Putri Mitra Punya Wawasan dan Promosikan Potensi Pariwisata

RATAHAN, (manadotoday.co.id) – Wakil Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) Ronald Kandoli, secara resmi membuka kegiatan ajang pemilihan Putra-Putri Mitra (PPM) yang dilaksanakan di Aula Kantor Bupati, Ratahan, Senin (16/5/2016).

Kandoli didampingi Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Minahasa Tenggara Drs Robby Sumual mengungkapkan, menjadi PPM memiliki tanggung-jawab besar serta berwawasan luas khusus tentang kondisi daerah.

”Kalian ini akan menjadi duta pariwisata dan budaya Minahasa Tenggara. Untuk itu saya harapkan para peserta ini harus tahu dan paham kondisi daerah karena nantinya akan memperkenalkan potensi dan kekayaan daerah,” kata Kandoli.

BACA JUGA:

Pemprov Sulut Batalkan 47 Perda di Kabupaten/Kota

SMSI GMIM ke-78 akan Dibuka Menkumham RI

Setya Novanto Terpilih Ketua Umum Partai Golkar

SBAN Liow Pantau Ujian SD di Tomohon

Tujuh Siswa Tomohon Sementara Bertarung di OSN Palembang

Pemprov Sulawesi Utara akan Buat Cluster Upah Minimum Provinsi

Kemajuan daerah di bidang lainnya tambah Kandoli wajib dipromosikan, agar semakin banyak daerah yang dipromosikan, dampaknya akan memberikan kemajuan bagi Minahasa Tenggara,” katanya.

Sementara menurut Sumual para peserta yang mengikuti PPM merupakan utusan dari SKPD serta kecamatan, dengan jumlah peserta 18 orang putra, dan 22 peserta putri.

Ajang pemilihan PPM ini merupakan rangkaian dalam menyambut Hari Ulang Tahun ke-9 Kabupaten Minahasa Tenggara. (ten)