Keberhasilan Membangun Minsel Jadi Daya Tarik Tety Paruntu Diusung PDIP Cawabup

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Berbagai keberhasilan yang ditorehkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Selatan (Minsel) dibawah kepemimpinan Bupati Christiany Eugenia Paruntu, ternyata menjadi salah satu faktor penting mengapa PDI P mengusung Bupati yang akrab disapa Tetty ini, sebagai calon Bupati Minsel periode 2015-2020 berpasangan dengan Frangky Donny Wongkar.

”Ya, harus diakui ketertarikan PDIP terhadap Bupati Tetty Paruntu, karena beliau berhasil membangun Minsel dan melakukan berbagai terobosan positif dalam rangka kesejahteraan masyarakat, selama periode kepemimpinannya,” ujar Ketua DPC PDI-P Steven Lumowa.

Hal ini sendiri menurut Lumowa, sangat berasalan dimana selang kepemimpinan Bupati Tetty Paruntu, sangat respon dengan kebutuhan masyarakat banyak, dengan memberikan perhatian terhadap pembangunan infrastruktur jalan, sosial kemasyarakatan, kesehatan dan pendidikan.

”Dan ini sudah dinikmati dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” katanya.

Sebagai wakil rakyat di DPRD Minsel, yang hampir satu periode bermitra dengan Bupati, Lumowa mengakui tahu betul isi perut (program pembangunan Pemkab Minsel), yang dituangkan dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) selang periode 2010-2015.

Dimana program pembangunan selama kepemimpinan Tetty Paruntu itu, pro rakyat sama seperti visi PDIP yang mengusung program pembangunan demi kesejahteraan dan kemakmuran seluruh masyarakat terlebih masyarakat wong cilik.

”Nah itulah yang mendasari kenapa PDI P mengusung Ibu Tetty Paruntu sebagai calon Bupati Minsel periode 2015-2020,” tukas Ketua Fraksi PDI P DPRD Minsel ini. (lou)