WL: Potensi Besar, Pariwisata Bisa Bangkitkan Perekonomian Tomohon

wenny lumentut, sandiaga uno, pariwisata, tomohon
Wakil Wali Kota Tomohon Wenny Kumentut SE bersama Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno

MANADO, (manadotoday.co.id)—Wakil Wali Kota Tomohon Wenny Lumentut SE (WL) Sabtu (6/3/2021) menghadiri Gala Doinner Tourism and Creativity Economy Investment Forum In North Sulawesi yang dihadiri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno di Sintesa Peninsula Hotel Manado.

Kunjungan Menteri ke Sulawesi Utara itu sendiri membawa angin segar bagi pariwisata di Provinsi Sulawesi Utara termasuk Kota Tomohon yang memiliki sejumlah potensi pariwisata.

‘’Banyak investor yang melirik pariwisata Sulut bahkan di Kta Tomohon. Tentunya ini menjadi pertanda baik bagi daerah kita karena memiliki potensi pariwisata yang besar sehinga bisa membangkitkan perekonomian,’’ kata WL.

Dengan adanya sinergitas dari hulu hingga hilir ditambah sumber daya alam dan sumber daya manusia lanjut WL, tentunya dunia pariwisata di Sulut dan Kota Tomohon akan semakin tumbuh dan berkembang.

Sementara Menparekraf Sandiaga salahuddin Uno mengatakan, Sulawesi Utara memiliki Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang yang bisa mengembangkan potensi kearifan lokal masyarakat Sulawesi Utara.

‘’Untuk memberdayakan potensi yang ada, kami akan membuka kembali jalur penerbangan dari dan ke luar negeri. Kami mengundang investor-investor untuk membantu Gubernur Sulawesi Utara mewujudkan pariwisata dan ekonomi kreatif dengan gerak cepat, gerak bersama dan gaspol,’’ katanya.

Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey SE menyambut baik kunjungan menteri dan mengatakan Sulut akan terus bergerak meningkatkan perekonomian meski di tengah pandemi Covid-19. (ark)