Wali Kota Tomohon Lantik 6 Pejabat Eselon II, Roeroe Definitif Kadis Kominfo

Tomohon, Caroll Joram Azarias Senduk, pelantikan pejabat
Pelantikan 6 pejabat eselon II di lingkup Pemkot Tomohon

 

TOMOHON, (manadotoday.co.id)–Wali Kota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH Sabtu (23/9/2022) melantik 6 pejabat eselon II di jajaran Pemerintah (Pemkot) Tomohon.

Keenam pejabat yang dilantik masing-masing, Drs Oktavianus DS Mandagi MAP sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Dra Lilly E Solang sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Masna Pioh SSos sebagai Asisten Administrasi Umum.

Kemudian, Ir Enos Pontororing MSi sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Steven Waworuntu SSTP sebagai Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dan Ir Royke A Roeroe SP MAP sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Dalam sambutannya, Wali Kota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk SH mengatakan, pergantian pejabat adalah hal biasa dalam pemerintahan sebagai langkah penyegaran dan pengoptimalan.

”Berkoodinasilah dengan baik dalam melaksanakan tugas-tugas. Jalankan tugas pokok dan fungsi dengan baik dan bertanggung jawab,” kata wali kota seraya menambahkan pelayanan kepada masyarakat yang diutamakan.

Selain melantik 6 pejabat eselon 2, juga memerintahkan sejumlah pejabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt). Masna Pioh SSos sebagai Plt Kadis Pariwisata, Dra Lilly E Solang MM sebagai Plt Kadis Tenaga Kerja, Karel Lala SP MSi Plt Kadis Pertanian serta Christophorus Sembel sebagai Plt Kadis Pangan. (ark)