Pemkab Mitra Gelar Ibadah Paskah Bersama Masyarakat, Bupati Mitra: Jadikan Paskah Sebagai Bahan Refleksi

Bupati James Sumendap saat memberikan sambutan
Bupati James Sumendap saat memberikan sambutan

PEMERINTAH Kabupaten Minahasa Tenggara menggelar ibadah Paskah bersama warga, tokoh-tokoh masyarakat, agama, jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN), Pimpinan dan Anggota DPRD Minahasa Tenggara yang dilaksanakan di Taman Wisata Lamet Ratahan, Senin (28/3/2016).

Ibadah dipimpin oleh waket sinode GMIM Pdt DR Hein Arina
Ibadah dipimpin oleh waket sinode GMIM Pdt DR Hein Arina

Ibadah yang berlangsung hikmat tersebut menunjukkan kebersamaan di antara para pemeluk agama di Minahasa Tenggara, dengan dihadiri para tokoh agama lainnya.

Sementara itu dalam renungannya, Wakil Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM) Pendeta DR Hein Arina MTh, mengajak seluruh umat agar meyakini Yesus menderita dan mati di kayu salib sebagai bentuk pengorbanan bagi seluruh umat manusia.”Intinya bagaimana kita sebagai umat yang percaya jika Yesus wafat dan bangkit bagi kita umat-Nya,” kata Hein.

Ibadah diikuti Jajaran SKPD
Ibadah diikuti Jajaran SKPD

Dirinya menambahkan, pengorbanan yang dilakukan Yesus Kristus harus dijadikan momentum pembebasan bagi manusia dalam segala hal untuk menjalani kehidupan.

Pimpinan dan anggota DPRD mengkuti ibadah paskah
Pimpinan dan anggota DPRD mengkuti ibadah paskah

“Paskah merupakan momentum pembebasan secara menyeluruh bagi umat manusia. Pembebasan ini khususnya dalam segala hal dalam belenggu keterbelakangan sehingga ada pembaharuan,” ujarnya.

Bupati James Sumendap dalam sambutannya mengatakan, setiap umat yang percaya agar dapat memaknai Paskah dengan penuh syukur serta kebersamaan.

“Karena Paskah adalah momentum suka cita bagi kita semua, karena ini merupakan simbol pembebasan kita dari dosa-dosa lewat pengorbanan Tuhan Yesus di kayu salib,” ujar Bupati.

Pujian dari panitia paskah
Pujian dari panitia paskah
Masyarakat mengikuti ibadah paskah
Masyarakat mengikuti ibadah paskah

Dirinya menjelaskan, Paskah menjadi kesempatan bagi setiap orang untuk merefleksikan apa yang telah dilakukan dalam kehidupan.

Selain itu kata Bupati yang dikenal sangat dekat dengan rakyat ini, mengharapkan momentum Paskah menjadi titik balik bagi umat yang percaya untuk keluar dari segala persoalan kehidupan.

Ketua panitia paskah Samuel Montolalu saat memberikan sambutan
Ketua panitia paskah Samuel Montolalu saat memberikan sambutan
Pujiaan TP-PKK Mitra
Pujiaan TP-PKK Mitra

“Yang penting juga yaitu bagaimana kita bisa merefleksikan diri bagaimana kita bisa dan mampu keluar dari segala persoalan kehidupan, khususnya keluar dari kemiskinan,” ujarnya.

Selain itu Bapak Pembangunan Minahasa Tenggara mengajak seluruh masyarakat di daerahnya agar lebih giat dan bekerja keras sebagai salah satu upaya menuju kesejahteraan.

Bupati, wakil bupati dan mewakili gubernur saat mengikuti ibadah paskah
Bupati, wakil bupati dan mewakili gubernur saat mengikuti ibadah paskah
Bupati James Sumendap bersama waket sinode GMIM Hein Arina
Bupati James Sumendap bersama waket sinode GMIM Hein Arina

“Untuk saya mengharapkan juga agar setiap masyarakat di Minahasa Tenggara mempunyai tekad untuk terus kerja, kerja, kerja. Selain itu peran dari tokoh masyarakat dan agama untuk mendorong serta menyemangati masyarakat untuk bekerja keras,” katanya.

Tak lupa Bupati mewakili Pemerintah Kabupaten mengucapkan s elamat Paskah bagi seluruh masyarakat Minahasa Tenggara yang merayakan.

Bupati James sumendap dan ketua dprd mitra tavif watuseke saat memainkan alat musik bambu
Bupati James sumendap dan ketua dprd mitra tavif watuseke saat memainkan alat musik bambu
Ucapan selamat masyrakat dengan bupati dan wakil bupati
Ucapan selamat masyarakat dengan bupati dan wakil bupati

Setelah pelaksanaan ibadah, dilakukan penyerahan hasil lomba ornamen Paskah kepada sejumlah desa yang menjadi pemenang, berdasarkan hasil penilaian dari Panitia Paskah Pemkab yang diketuai Semuel Montolalu dan Sekretaris Elly Sangian.

Hadir dalam ibadah tersebut, Gubernur Sulut yang diwakili Asisten III Setprov Christian Talumepa, Wakil Bupati Ronald Kandoli, Ketua Tim Penggerak PKK Minahasa Tenggara Ny Jein Sumendap Rende, Ketua DPRD Tavif Watuseke, Wakil Ketua DPRD Tonny Lasut, Wakil Ketua DPRD Katrien Mokodaser, Sekda Minahasa Tenggara Farry Liwe, dan para pejabat di lingkungan Pemkab. (advetorial)