KPU dan Panwaslu Minahasa Sepakat Wujudkan Pilkada Damai di Minahasa

Panwaslu Minahasa, KPU Minahasa , Pilkada Damai, Pilkada Minahasa 2018TONDANO, (manadotoday.co.id) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa menggelar Deklarasi Kampanye Damai Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Minahasa, pada Minggu (18/2/2018) di lapangan God Bless Minahasa.

Deklarasi Kampanye Damai tersebut dihadiri langsung oleh pasangan calon (Paslon) nomor urut 1, Ivan Sarundajang- Careigh Naicel Runtu (Ivansa-CNR) dan nomor urut 2, Royke Roring-Robby Dondokambey (RR-RD), beserta para pendukung kedua paslon.

Komisioner KPU Minahasa Ketua Divisi SDM dan Permas, Kristoforus Ngantung SFils, dalam sambutannya mengatakan bahwa Pilkada adalah bagian dari instrumen memperkokoh persatuan dan kesatuan.

“Deklarasi Kampanye Damai, haruslah menjadi ikrar bagi tim kampanye dan pendukung, demi terwujudnya rakyat Minahasa yang aman, sejahtera dan jaya, dan kiranya Kasih Setia Tuhan senantiasa menyertai kita semua,” ujarnya sambil meneriakan salam “Payangka”.

Sementara itu, Ketua Panitia Deklarasi Kampanye Damai, yang juga Sekretaris KPU Minahasa Dr Meidy Malonda MAP, mengatakan bahwa kegiatan ini terselenggara berdasarkan undang-undang dan edaran KPU Pusat.

Kemudian, Ketua KPU Minahasa Meidy Yafeth Tinangon SSi MSi serta Komisioner KPU Dra Wiesje Wilar MSi, dalam orasinya meminta agar peserta Pilkada untuk stop kampanye sara, politisasi Sara, hoax dan money politik.

Sedangkan Ketua Panwaslu Minahasa Donny Rumagit, meminta paslon untuk mematuhi aturan, contohnya tidak memasang Alat Peraga Kampanye (APK).

“Hentikan hoax, hentikan politik uang, mari santun berkampanye dan menyatakan pendapat, jangan menyebarkan berita hoax karena dapat dipidana 6 tahun atau menjanjikan atau memberikan uang akan dipidana 3 sampai 6 tahun penjara dan denda sampai 200 juta rupiah, jika terbukti maka akan Paslon dapat didiskualifikasi. Mari sama-sama wujudkan pemilu yang bersih dan berintegritas,” tegas Rumagit.

Selanjutnya, perwakilan KPU Sulut Vivi George, mengajak seluruh elemen untuk menyukseskan Pilkada Minahasa 2018.

“Kita akan berkampanye sampai 23 Juni mendatang, setelah memasuki masa tenang, pastikan 27 Juni 2018 berada di TPS untuk menyalurkan hak suara,” pintanya.

Kegiatan dilanjutkan pembacaan ikrar dan penandatanganan Deklarasi Kampanye Damai, pelepasan balon dan burung merpati, serta Roadshow yang dilepas oleh Sekda Jeffry Korengkeng SH MSi, dan Komisioner KPU Dicky Paseki SH MH.

Hadir dalam kegiatan ini Komisioner KPU Minahasa, Lord Ch Malonda SPd, Panwaslu Minahasa Erwien Sumampouw, Rendy Umboh, Kapolres Minahasa AKBP Chris Pusung, Dandim 1302 Minahasa Letkol Inf Jubert Nixon Purnama, Kapoltabes Manado, Kapolres Tomohon, pimpinan Partai Golkar, PKPI, Nasdem, PDIP, Hanura, Demokrat dan Gerindra, Tokoh Agama dan undangan lainnya. (rom)