Hindari Gelombang Ketiga Covid-19, Pemkot Manado Terus Gencarkan Vaksinasi

Pemkot Manado Cegah Gelombang Ketiga Covid-19

MANADO, (manadotoday.co.id) – Meski sudah hampir dua tahun, pandemi Covid-19 masih menjadi momok menakutkan seluruh daerah di Indonesia yang saat ini sudah masuk gelombang ketiga.

Khusus di Kota Manado sendiri, Covid-19 baru di gelombang kedua. Karena itu, perlu adanya kerja ekstra agar tidak ada yang namanya gelombang ketiga di ibukota Provinsi Sulawesi Utara tersebut.

Wali Kota Manado Andrei Angouw mulai mewaspadai akan terjadinya gelombang ketiga Covid-19. Langkah awal untuk mencegah hal itu yakni memasifkan vaksinasi.

“Vaksinasi kita akan genjot kembali, barusan ini kita agak terlambat karena vaksinnya kurang. Tapi harusnya vaksin ini semakin hari semakin banyak, dan vaksinasi semakin gencar untuk kita menghindari gelombang ketiga,”kata Wali Kota Andrei saat apel perdana bulan September di Kantor Wali Kota Manado, Rabu (1/9/2021).

Lanjutnya mengatakan, Pemkot Manado sendiri menargetkan 70-80 persen masyarakat telah divaksin dosis kedua sampai akhir tahun 2021.

“Perlu saya ingatkan vaksinasi itu sangat penting. Saat peningkatan kasus Covid-19 baru-baru ini, yang paling banyak meninggal itu yang belum vaksin. Karena itu seluruh jajaran Pemkot harus jadi contoh dalam mengajak masyarakat untuk mendapatkan vaksin,”kata dia.

“Karena itu saya juga menghimbau masyarakat Kota Manado untuk terus menerapkan protokol kesehatan yakin mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas,”tukas Wali Kota Andrei Angouw.

Sementara dari pantauan, apel perdana bulan September Pemkot Manado dilaksanakan dengan protokol kesehatan ketat, wajib pakai masker dan menjaga jarak minimal dua meter. Peserta apel dibatasi dengan sebagian besar mengikuti secara virtual.(ryan)