Eman Minta Semua Pihak Sukseskan Pilkada Demokratis dan Transparan

Jimmy Feidie Eman, Pilkada, Tomohon
Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak CA dalam Rakor Pegamanan Pilkada

TOMOHON, (manadotoday.co.id)–Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak CA meminta semua pihak untuk menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang demokratis dan transparan.

Hal itu dikatakan wali kota pada Rapat Koordinasi Pengamanan Pilkada Serentak di Homestay Walian Satu Tomohon Selatan Rabu (2/12/2020).

Menurutnya, suksesnya pelaksanaan pemilihan kepala daerah merupakan tanggung jawab bersama, untuk mengawal terselenggaranya pemilihan kepala daerah secara langsung, umum, bebas dan rahasia, jujur dan adil serta aman, tertib dan bertanggung jawab, dengan adanya kepastian hukum, tertib dalam penyelenggaraan pilkada secara terbuka, akuntabilitas, efisiensi dan efektivitas.

” Pilkada 9 Desember ini memiliki tantangan tersendiri karena dilaksanakan di tengah Pandemi Covid-19 yang telah berdampak pada semua sektor. Untuk itu, mari kita tetap memperhatikan Protokol Kesehatan Covid-19 dalam beraktivitas,” kata wali kota.

Eman meminta agar semua pihak bisa meminimalisasi isu tidak benar dan hoax yang bisa memprovokasi sehingga menimbulkan kerawanan dalam proses Pilkada.

”Diharapkan kita semua pemerintah, TNI/Polri dan unsur terkait untuk selalu melakukan pengamanan secara ketat agar semua pihak dapat memahami dan mendorong partisipasi pemilih dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Kita cegah munculnya cluster baru di Pilkada,” tukas wali kota.

Sementara Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Ronni Lumowa SSos MSi meminta dari seluruh elemen masyarakat, tokoh agama serta sinergitas dan koordinasi yang baik dari Forkopimda dan unsur terkait agar Pilkada bisa berjalan aman dan lancar.

Hadir dalam Rakor, Kajari Tomohon Immanuel Richendryhot SH MH, Ketua DPRD Kota Tomohon Djemmy J Sundah SE, Dandim 1302/Minahasa Letkol Inf Harbeth Andi Amino Sinaga SIP, perwakilan Polres Tomohon, Kasat Pol PP Syske Wongkar SPd.
Peserta kegiatan dari unsur TNI, Polri, Pol PP, Linmas dan unsur terkait lainnya. (ark)