DPRD Gelar Rapat Paripurna Istimewa HUT Kota Bitung ke-27

DPRD bitung,  HUT Kota Bitung ke-27DEWAN Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bitung, menggelar Rapat Paripurna Istimewa, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Bitung ke-27, Selasa (10/10/2017).

Paripurna Istimewa ini dipimpin Ketua DPRD Kota Bitung Laurensius Supit, didampingi Wakil Ketua DPRD Kota Bitung Yulita Takalamingan dan Joel Jerry Lengkong, serta dihadiri anggota DPRD Kota Bitung.

DPRD bitung,  HUT Kota Bitung ke-27Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Steven O.E. Kandouw dalam sambutannya mengatakan Bitung adalah jantungnya Sulut.

“Dari Bitung segalanya berdenyut. Ada empat proyek nasional di sini yakni jalan tol, KEK, Pariwisata serta International Hub Port. Karena itu, untuk menindaklanjutinya Pemprov Sulut telah menyusun 10 program prioritas. Empat diantaranya ada di Kota Bitung, “ terang Kandouw sembari masyarakat Bitung menjaga keamanan agar proyek besar tersebut terwujud.

DPRD bitung,  HUT Kota Bitung ke-27Sebelumnya Walikota Bitung Maximiliaan J Lomban, mengapresiasi Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang telah memberikan kemudahan dalam pengurusan izin kapal angkut dan penangkap ikan. Menurutnya, dengan beroperasinya kapal-kapal itu akan membangkitkan kembali sektor perikanan Bitung yang sempat mati.

DPRD bitung,  HUT Kota Bitung ke-27“Bitung kini memasuki era baru dimana sektor perikanan bangkit dan pariwisata berjaya. Apalagi izin sejumlah kapal telah dikeluarkan. “Ini hadiah terindah bagi kota Bitung,” kata Lomban.

Dalam paripurna tersebut juga diadakan MoU antara pelaku usaha perikanan dengan OJK serta perbankan untuk bahan baku ikan. Dan mengakhiri Rapat paripurna dilaksanakan pemasangan lilin HUT ke-27 oleh Walikota Maximiliaan J Lomban dan Wakil Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri bersama Ketua TP-PKK Kota Bitung Khouni Lomban Rawung dan Wakil Rita Mantiri Tangkudung, serta Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw dan Pimpinan DPRD Kota Bitung.(kys/adv)