Bupati Minsel Temui Kaban BPSDM Kemenhub, Bahas Pembangunan BP2IP

Christiany Eugenia Paruntu , Wahyu Satrio Utomo, BP2IP,
Bupati CEP saat menyambangi Kemenhub RI

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu (CEP) menemui Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Perhubungan Wahyu Satrio Utomo, Senin kemarin.

Kepala Bagian Humas Pemkab Minsel Frangky Mamangkey SIP, mengatakan pertemuan antara Bupati dengan Kaban BPSDM, yang didampingi Kepala Dinas PU Minsel Joutje Tuerah, adalah dalam rangka membahas pembangunan Balai Pendidikan Pelatihan Ilmu Pelayaran (BP2IP).

BACA JUGA:

Pemprov Sulut Batalkan 47 Perda di Kabupaten/Kota

Pemprov Sulawesi Utara akan Buat Cluster Upah Minimum Provinsi

Setya Novanto Terpilih Ketua Umum Partai Golkar

Gubernur Sulut Buka Porseni Politeknik se-Indonesia

Sekda Mitra Minta SKPD Proaktif Susun RKPD Tahun 2017

Minahasa Tuan Rumah Penandatanganan MoU Penguatan Legislasi Daerah dan Pembentukan Perda

“Sekaligus juga membahas soal peresmian BP2IP oleh Presiden RI, yang rencananya akan dilaksanakan akhir tahun 2016 ini,” kata Mamangkey.

“Sehubungan dengan pertemuan ini Ibu Bupati sangat mengharapkan dukungan masyarakat, agar pembangunan BP2IP tepat waktu dan rencana peresmian oleh Presiden RI Jokowidodo akan terlaksana,” tutupnya. (lou)