ROR – RD Ajak Legislatif Wujudkan Visi dan Misi Pemerintah

RR RDTONDANO, (manadotoday.co.id) –  Bupati Minahasa Ir Royke O Roring M.Si (ROR) dan Wakil Bupati Robby Dondokambey S.Si MM,  mengajak Legislatif untuk bisa mewujudkan visi dan misi Pemerintah.
Hal ini diungkapkan keduanya ketika menghadiri rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Minahasa dalam rangka pengucapan sumpah dan janji anggota DPRD masa jabatan 2019 – 2024 serta penutupan tahun sidang anggota DPRD masa jabatan Tahun 2014 – 2019 dan pembukaan Tahun sidang anggota DPRD masa jabatan 2019 – 2024  di Gedung Wale Ne Tou Sasaran Tondano, Senin (9/9/2019)

“Kami menyampaikan selamat atas dilantiknya para anggota DPRD Kabupaten Minahasa ini, kiranya dapat bersama-sama dengan kami mewujudkan visi dan misi pemerintah untuk membawa Kabupaten dan Rakyat Minahasa Maju Dalam Ekonomi Dan Budaya, Berdaulat, Adil Dan Sejahtera. Tuhan kiranya memberkati dan menolong para anggota legislatif ini menjalankan amanah rakyat Minahasa , “ujar Bupati.
DPRD merupakan mitra dalam mewujudkan program-program pemerintah yang tertuang dalam APBB demi mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur. Pemerintah sangat berharap kedepan DPRD akan terus bersinergi dengan pemerintah.
Sebagai lembaga yang resmi, Pemerintah sangat berharap DPRD akan menjadi mitra yang kritis dan mampu memberikan solusi dalam peningkatan pembangunan di berbagai aspek.  “Pemerintah optimis kedepan kerja kerja pemerintah makin baik dan lancar, oleh karena kehadiran DPRD yang mampu bekerja sama dengan baik dengan pemerintah menuju Minahasa yang makin hebat , ” tutur Roring.
Bupati Minahasa Ir Royke O Roring M.Si (ROR) dan Wakil Bupati Robby Dondokambey S.Si MM,  ketika menghadiri acara tersebut didampingi Ketua TP-PKK Minahasa, Fenny Roring-Lumanauw, dan Wakil Ketua TP PKK Martina Dondokambey Lengkong, bersama Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Drs. Steven O.E Kandouw dan Ny. Dr. Kartika Devi Kandouw-Tanos. (rom)