Rumende Bersaudara Asal Kamasi Tomohon, Pemegang Lima Rekor MURI Golf

Golf, Rekor MURI, Samel Rumende, John Rumende
Samel Rumende dan John Rumende dan Keluarga Rumende di Kamasi Tomohon Sulawesi Utara

KELUARGA Rumende asal Kamasi Tomohon, Sulawesi Utara ternyata memiliki pegolf handal yakni Samel Rumende dan John Rumende yang sudah banyak mengukir prestasi maupun meraih sejumlah penghargaan.

Bukan hanya penghargaan biasa, namun Sam–sapaan akrab Samel Rumende yang sering tampil nyentrik ini sudah empat kali meraih Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Sementara adiknya, John Rumende mengoleksi satu gelar Rekor MURI.

Samel Rumende dan John Rumende dengan penghargaan dan peralatan golf

Pada 19 Oktober 2021 lalu, Sam memperoleh Rekor MURI keempatnya. Rekor kali ini sebagai kolektor alat dan aksesoris golf terbanyak.

Sam yang aktif bermain sejak usia 53 tahun atau 23 tahun lalu, hingga kini mengoleksi 1.400 stik, 10.000 bola, 20 buah patung golf ukuran kecil. Cincin 500 buah, 100 baju golf dari kulit ular dan macan, 100 topi golf, 100 cepatu kulit golf dan 20 tas golf.

Harga stik golfpun beragam. Ada yang perbuah mencapai Rp30 juta, Rp20 juta, Rp16 juta.

Golf, Rekor MURI, Samel Rumende
Samel Rumende saat menerima Sertifikat Rekor Muri Pengoleksi Peralatan dan Aksesoris Golf terbanyak

”Saya memang sangat hobi dengan golf dan sering ikut kejuaraan di luar negeri,” aku putra almarhum Karel Rumende ini.

Seringnya ikut kejuaraan, maniak golf berusia 76 tahun yang suka berpakaian golf dari kulit ular dan macan ini yang adalah anggota Asosiasi Senior Golf Asia (ASGA) telah mengoleksi 250 piala dari berbagai kejuaraan dalam maupun luar negeri.

Karena merupakan member dari ASGA, Sam sering main di Jepang, Taiwan, Filipina dan di Indonesia sendiri.

Sam menambahkan, koleksi perlengkapan maupun aksesoris golf yang dimilikinya bernilai kurang lebih Rp600 juta.

Golf, Rekor MURI, Samel Rumende, John Rumende
Bukti Rumende Bersaudara adalah pegolf handal

Saat masih aktif bekerja atau sebelum pensiun, gaji perbulan Sam sekitar 28 ribu Dollar Amerika atau jika dirupiahkan berkisar Rp300 juta perbulan.

”Ini sehingga saya bisa mengoleksi perlengkapan dan aksesoris golf begitu banyak,” kata pria berkumis yang juga merupakan ciri khasnya kepada wartawan Kamis (21/10/2021)

Sedangkan John Rumende, adalah peraih rekor MURI sebagai pemain dengan jumlah hole terbanyak yakni 216 yang bermain selama 12 jam.

Saking hebatnya John, pernah saat ikut Nomura Cup di tahun 2012 lalu di Gunung Geulis, mendapat hadiah mobil Honda CRV karena mencapai hole in one. Sekali pukul langsung masuk dari jarak 160 meter.

Rumende bersaudara ini mendorong kepada warga Kawanua, warga Sulawesi Utara untuk bisa menjadi pegolf handal karena Sulawesi Utara memiliki potensi untuk itu.

”Mari para pemuda atau warga Sulawesi Utara yang hobi dan berpotensi di golf untuk mengembangkannya. Jika ditekuni dengan sungguh-sungguh olahraga ini bisa memberikan manfaat besar,” ajak Samel dan John Rumende. (***)