Pandemic Covid-19, Bupati Minsel Salurkan Bantuan Beras

Pandemic Covid-19, Bupati Minsel Salurkan Bantuan Beras1MENGHADAPI Pandemic Covid -19, Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan melalui Bupati Christiany Eugenia Paruntu (CEP) mulai menyalurkan bantuan beras bagi warga yang terdampak, lebih khusus masyarakat kurang mampu.

Pandemic Covid-19, Bupati Minsel Salurkan Bantuan Beras“Untuk tahap pertama, bantuan yang diberikan kepada masyarakat berupa bantuan beras sebanyak 5 kilogram per-kepala keluarga. Dan bantuan-bantuan lainnya akan menyusul,” terang Bupati CEP disela-sela penyerahkan bantuan beras secara yang dilaksanakan di rumah jabatan, Rabu (15/4/2020)

Sehubungan dengan pemberian bantuan ini Bupati CEP juga mengajak masyarakat agar sama-sama mengawasi proses penyaluran agar tepat sasaran.

Pandemic Covid-19, Bupati Minsel Salurkan Bantuan Beras3“Bantuan beras dikhususkan kepada 18,000 kepala keluarga (KK) kurang mampu, sudah mulai disalurkan melalui pemerintah desa dan Kelurahan. Bantuan dikhususkan kepada KK yang bukan penerima bantuan program keluarga harapan (PKH) atau Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT),” ujarnya.

Pandemic Covid-19, Bupati Minsel Salurkan Bantuan Beras4Dikesempatan itu Bupati juga mrngajak seluruh elemen masyarakat sama-sama berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, serta mematuhi himbauan pemerintah, dalam rangka mempercepat terputusna mata rantai penyebaran pandemi Covid-19.

Pandemic Covid-19, Bupati Minsel Salurkan Bantuan Beras5“Kita berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa agar pandemic covid-19 segera berakhir dan masyarakat bisa beraktivitas seperti biasa,” pungkasnya.

Diketahui Pemkab Minsel telah menganggarkan biaya sebesar Rp 13.612 Milyar untuk penanaganan dan pencegahan Pandemic Covid-19.(lou/adve)