Bupati Roring Buka Fun Bike Keliling Danau Tondano

Bupati ROR saat membuka kegiatan Fun Bike Keliling Danau Tondano (ist)

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Dr.Ir. Royke Octavian Roring, MSi membuka acara Fun Bike “Torang Pe Nike Minahasa” di Outdoor Benteng Moraya Kabupaten Minahasa, Sabtu (19/9/2020).

Mengawali kegiatan teraebut Ketua Panitia yang juga Ketua KNPI Minahasa Rifky Johanes Roring menyampaikan tujuan diselenggarakan kegiatan ini adalah untuk mendeklarasikan Hak Paten Ikan Nike sebagai Ikan asli yang berasal dari Minahasa khususnya dari Danau Tondano dan juga mempromosikan ikan Nike dan Danau Tondano sebagai Aset dan Ikon pariwisata yang ada di Minahasa.

“Kegiatan Fun Bike ini menempuh jarak kurang lebih 42 KM, diselenggarakan atas inisiasi oleh Pemerintah Kabupaten Minahasa, KNPI Minahasa, Pengadilan Negeri Manado, serta Asosiasi Wartawan Minahasa,” terang Roring.

Sementara itu Bupati Minahasa Roy O Roring, menyatakan apresiasi diselenggarakannya kegiatan Fun Bike yang bertujuan mengkampanyekan sekaligus mempatenkan ikan Nike sebagai ikan asli Minahasa, serta menggerakkan sektor pariwisata.

” Melalui kegiatan ini kiranya kita dapat mempererat kebersamaan serta kerja sama yang baik dalam kita memutus mata rantai Covid-19 di tengah-tengah masa pandemi ini. Sukses bagi kita semua dan sukses untuk Minahasa , ” ujar Roring.

Dikesempatab yang sama Kakanwil Kemenkumham Sulut Lumaksono SH,MH mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian HUT Provinsi Sulawesi Utara yang jatuh pada tanggal 23 September 2020 dimaksudkan untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk turut mengkampanyekan Kabupaten Minahasa sebagai daerah yang memiliki jenis ikan endemik.

“Oleh sebab itu saya mengajak kita semua dengan kearifan lokal masyarakat disekitar danau Tondano kiranya turut membantu menjaga alam disekitar danau agar tetap lestari,” ujarnya seraya
memberikan apresiasi kepada Bupati Minahasa serta lapisan masyarakat Minahasa yang telah menyukseskan kegiatan ini, dengab mentaati walaupun protokol kesehatan.

Turut hadir Dandim 1302 Minahasa Letkol Infrantri Herbeth Andi Amino, Kejari Minahasa Rahkmat Budiman Sh,Mkn, Ketua Pengadilan Minahasa ST,Iko Sudjatmiko SH,MH, Direktur Umum PT Bank Sulutgo Refino Pepa (Ketua Ikatan Sepeda Indonesia Sulut). Kegiatan ini diselenggarakan dengan menggunakan Protokol Kesehatan. (rom)