HUT ke-75 PMI: JPAR Minta PMI Kota Manado Terus Bekerja Tulus untuk Kemanusiaan

Indra Bekti, JPAR dan Wali Kota G.S Vicky Lumentut (kiri ke kanan) saat foto bersama di acara HUT ke-75 PMI

MANADO, (manadotoday.co.id) – Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Manado mensyukuri HUT ke-75 PMI dengan menggelar aksi donor darah di Kantor Dinas Pariwisata Kota Manado, Kamis (17/9/2020).

Di momen HUT ke-75 PMI tersebut, Ketua PMI Kota Manado Julyeta Paulina Amelia Runtuwene (JPAR) meminta para pasukan palang merah agar terus semangat, bekerja dengan tulus untuk tugas kemanusiaan.

“Kita membantu tanpa pamrih, kita menolong dengan sukarela,” ungkap JPAR.

JPAR juga berharap, di tengah pandemi Covid-19 seperti ini, jajaran PMI terus membantu masyarakat yang membutuhkan dan terus mengdukasi masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

“Selain kita menunaikan tugas kita memastikan ketersediaan darah, kita juga harus bekerja bergotong royong memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Ada dua cara untuk mengatasi Covid-19 ini, yaitu hindari dan matikan. Hindari dengan melakukan 3M, menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan. Kita harus terapkan dan menyampai-nyampaikan ini ke masyarakat,”tutur JPAR.

Sementara itu, Wali Kota G.S Vicky Lumentut meminta agar PMI Kota Manado terus melanjutkan berbagai program membanggakan untuk misi kemanusiaan di Manado.

“Terima kasih kepada para pendonor. Setetes darah yang anda donorkan akan dipakai tanpa melihat latar belakang suku, etnis, agama dan partai politik. Darah didonorkan akan dipakai oleh seluruh masyarakat Kota Manado. Selamat ulang tahun PMI yang ke-75,”tutur wali kota.

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Artis Nasional yang juga Duta Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI) Indra Bekti.(ryan)