Pemkot Manado Luncurkan Aplikasi Pandu, Solusi Belanja Pasar Online

Pemkot Manado Luncurkan Aplikasi Pandu, Solusi Belanja Pasar Online (Ist)
Pemkot Manado Luncurkan Aplikasi Pandu, Solusi Belanja Pasar Online (Ist)

UNTUK memutus mata rantai penyebaran covid-19 di Kota Manado khususnya di kluster Pasar Pinasungkulan, Pemkot Manado dan PD Pasar telah menerapkan rekayasa pasar.

Tidak hanya itu, Pemkot Manado juga mengambil langkah maju dengan berinovasi membuat aplikasi belanja online pasar tradisional untuk meminimalisir penyebaran covid-19 dan meningkatkan tingkat perekonomian bernama aplikasi Pandu.

pandu onlie
Pemkot Manado Luncurkan Aplikasi Pandu, Solusi Belanja Pasar Online

Wali Kota Manado G.S Vicky Lumentut menegaskan, inovasi-inovasi seperti aplikasi belanja online dapat menjadi salah satu solusi di tengah pandemi covid-19 saat ini.

“Belanja online bukan hal yang baru bagi warga Kota Manado. Kita semua rata-rata sudah melakukannya baik untuk kebutuhan transportasi, belanja, memesan makanan, atau kebutuhan lainnya. Kalau belanja online dilakukan untuk memenuhi kebutuhan dasar yaitu berbelanja bahan makanan untuk diolah, di masa pandemi covid-19 apalagi Pasar Pinasungkulan yang telah menjadi klaster, tentu ini merupakan solusi cerdas yang sekaligus menjadi terobosan untuk sektor ekonomi rumah tangga kita dapat bertahan dan terus bergerak,”ujar wali kota.

Pemkot Manado Luncurkan Aplikasi Pandu, Solusi Belanja Pasar Online
Pemkot Manado Luncurkan Aplikasi Pandu, Solusi Belanja Pasar Online

Sementara itu, Dirut PD Pasar Kota Manado Stenly Suwuh menyatakan kegembiraannya dapat berkontribusi konkrit bagi perekonomian Kota Manado di masa Pandemi Covid19.

“Aplikasi ini kami rancang melibatkan generasi muda lokal pengembang e-commerce di Kota Manado. Kami juga mendapatkan arahan dari para stakeholder pemantau inflasi seperti Bank Indonesia dan pihak lainnya, teristimewa dukungan semangat dari Wali Kota Manado. Di tengah kesibukan beliau melakukan rekayasa penataan pasar, memberi perhatian khusus untuk launching aplikasi Pandu. Kami berharap masyarakat mulai dapat menggunakan aplikasi ini. Inga jo, Pandu, Solusi Belanja Online Pasar dari rumah,”ujar Dirut Stenly.

Pemkot Manado Luncurkan Aplikasi Pandu, Solusi Belanja Pasar Online
Pemkot Manado Luncurkan Aplikasi Pandu, Solusi Belanja Pasar Online

Sementara Michael Bintang dan Ivan, dua pengembang representasi generasi milienial yang mengembangkan aplikasi Pandu menjelaskan bahwa aplikasi ini dapat didownload di Playstore, dengan mengetik Pandu PD Pasar Manado.

Pemkot Manado Luncurkan Aplikasi Pandu, Solusi Belanja Pasar Online
Pemkot Manado Luncurkan Aplikasi Pandu, Solusi Belanja Pasar Online

“Mari kita manfaatkan aplikasi ini. Aman belanja bahan dapur online di Pasar Tradisional, Pandu Solusinya,” ujar keduanya

Setelah melaunching aplikasi, Wali Kota Manado G.S Vicky Lumentut didampingi Kapolresta Manado AKBP Elvianus Laoli, dan Direktur PD Pasar Kota Manado Stenly Suwuh melabeli stiker pada beberapa kendaraan sebagai sosialisasi aplikasi belanja online.(*/lipsus)