Wakili Bupati Minahasa, Mangala Terima KKN Mahasiswa Unsrit

Bupati Minahasa Diwakili Asisten 1, Menerima Mahasiswa KKN UnsritTONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra DR Denny Mangala MSi, menerima mahasiswa KKN angkatan XVIII tahun 2018-2019 Universitas Sari Putra Indonesia (Unsrit) Tomohon yang akan ditempatkan di Kecamatan Eris Kabupaten Minahasa.

Acara yang digelar di ruang Sidang Kantor Bupati Minahasa, Kamis 20 Juni 2019 tersebut, turut dihadiri Camat Eris Deidy Tumarar SE, mewakili Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabid Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Hidup Feibie Karisoh SP MSi, Kabag Humas dan Protokol Drs Moudy Pangerapan MAP, Rektor Universitas Sariputra Indonesia (UNSRIT) Tomohon DR Joost L Rumampuk SE, MS, Ketua Panitia KKN Mecky Pandelaki SPt MSi, Sekretaris Panitia KKN Norma Komalig SP, MSi, Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Ns Halenita Saliani SKep, MKes, Sandy Motulo SPd MMat, Nindy Sepang SPd MPd, Rosali Wuwung, Aks Puasa SSos, MM, serta 48 mahasiswa reguler dari tiga fakultas.

Rektor Unsrit DR Joost Rumampuk pada kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Minahasa yang boleh merespon kehadiran mahasiswa Unsrit yang akan KKN di 7 desa di Kecamatan Eris.

Adapun tema induk KKN “Kesehatan dan Pelestarian Ekosistem Danau Tondano”, dimana diharapkan mahasiswa dapat menjabarkan pendidikan mereka dengan pengalaman di tengah masyarakat.

“Mahasiswa perlu bersosialisasi dengan lingkungan, lingkungan berbicara tentang manusia dan alam,”kata Rumampuk.

Sementara itu, sambutan Bupati Minahasa yang dibacakan Mangalah menyampaikan program pemerintah kabupaten di sektor kesehatan, yaitu melakukan pembangunan dengan merenovasi sarana kesehatan dan diupayakan membangun rumah sakit baru untuk menjangkau masyarakat yang belum terlayani Jamkesda dan Jamkesmas.

“Ada 7 desa di Eris, adik-adik mahasiswa bisa ikut membantu dalam rangka peningkatan kesejahteraan lewat edukasi bagi masyarakat bahwa manusia jangan hanya pintar atau cerdas dalam segala bidang dan kaya pengetahuan tapi kalau sakit-sakit menjadi tidak menyenangankan. Sosialisasikan masyarakat untuk menjaga kesehatan dan pelestarian lingkungan termasuk Danau Tondano,” katanya

Danau di Indonesia berjumlah 1.575, dan Danau Tondano termasuk kelompok danau besar. Pontensi Danau Tondano dalam pembangunan berbeda dengan danau lain di Indonesia, karena pertama; danau ini mensuplai listrik PLTA yang dirasakan oleh penduduk Minahasa, Manado dan sekitarnya, kedua; sumber air minum, ketiga; sumber penghasilan, keempat; memberikan suplai pengembangan pertanian masyarakat.

“Makanya pemerintah pusat menetapkan Danau Tondano sebagai kawasan strategis nasional dan karena itu kita semua harus menjaga pelestarian Danau Tondano. Kalau danau tidak dijaga dan dirawat, nantinya Danau Tondano bisa tinggal kenangan. Peranan danau Tondano yang sangat strategis harus kita jaga. Permasalahan adalah enceng gondok yang sudah 15-20 persen mengelilingi Danau Tondano karena pertumbuhannya yang sangat cepat, sudah diupayakan oleh pemerintah untuk diberantas.”tuturnya.

“Selama 1 bulan 10 hari mahasiswa KKN kontribusikan edukasi kepada masyarakat. Ukuran keberhasilan KKN pada saat akan pulang ke kampus adalah masyarakat mendapatkan hal-hal positif dari mahasiswa selama KKN, ” tutupnya. (rom)