Transparansi Anggaran, BKD Mitra Pasang Baliho Pengumuman Realisasi Anggaran dan Program Kegiatan 2019

Badan Keuangan Daerah, Kabupaten Minahasa Tenggara, Mecky Tumimomor SERATAHAN, (manadotoday­.co.id) – Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), juga menerapkan instruksi Bupati James Sumendap SH dengan langsung lakukan pemasangan baliho pengumuman realisasi anggaran dan program tahun 2019 di depan kantor BKD Mitra serta pengumuman realisasi anggaran setiap minggu pada pada Selasa (29/1/2019).

Mecky Tumimomor SE yang merupakan Kepala Badam Keuangan Daerah (BKD) menyampaikan, instruksi bupati tersebut wajib untuk dijalankan, pasalnya, ini bentuk transparansi anggaran sebagai informasi publik yang perlu diketahui oleh masyarakat.

“Jadi pengumuman realisasi anggaran dan program 2019 hingga realisasi anggaran per minggu yang berbentuk baliho telah dipampang di muka kantor BKD, jadi jika masyarakat hingga wartawan yang ingin mengetaui program kegiatan serta realisasi anggaran dipersilahkan untuk datang langsung di Kantor BKD,”kata Mecky pada manadotoday.co.id, Selasa (29/1/2019).

Adapun bebepara waktu lalu Bupati James Sumendap SH mengintruksikan semua SKPD wajib mengumumkan pengunaan keuangan dan dipasang di depan kantor masing-masing.

“Ini dimaksudkan agar pengelolahan keuangan dapat transparan di semua SKPD,” ujar bupati.

Sumendap menjelaskan, SKPD juga wajib melaporkan setiap anggaran yang dipakai setiap minggu agar tidak ada dusta, termasuk menghindari permainan dari oknum-oknum nakal dalam pengelolaan keuangan.

“Tujuan dari semua ini agar tidak terjadi penyalahgunaan anggaran dan tidak ada oknum-oknum nakal yang bermain dalam pengelolaan anggaran. Juga agar tidak ada lagi yang berdusta,”ungkap Sumendap.(ten)