Peduli Palu dan Donggala, KNPI Mitra Galang Dana Bencana di Ratahan

Peduli Palu, tsuami palu, KNPI MitraRATAHAN, (manadotoday­.co.id) – DPD KNPI Kabupaten Minahasa Tenggara menggelar aksi menggalang dana untuk membantu korban bencana gempa bumi dan tsunami di Palu-Donggala, Sulawesi Tengah, Senin (1/10/2018).

Penggalangan dana yang dimulai pada pukul 08.00 hingga pukul 01.00 ini, dipusatkan di Kota Ratahan dipimpin langsung Ketua DPD KNPI Mitra Rulan Sandag.

Sandag mengatakan, ini merupakan bentuk rasa kepedulian KNPI untuk membantu para saudara kita yang kena musibah di Palu-Donggala.

“Terima kasih kepedulian masyarakat yang memberi santunan aksi galang dana bencana Donggala dan Palu. Berapapun santunannya akan sangat berarti bagi mereka yang tertimpa bencana,” ujar Sandag.

“Kami melakukan aksi penggalangan dana untuk korban bencana merupakan bagian dari pelayanan dari KNPI ,” tambah Sandang.

Adapun dari hasil penggalangan dana yang dilakukan KNPI, berhasil dikumpulkan Rp 14 juta.(ten)