Senator Stefa Liow dan Miky Wenur Seminarkan Hasil Penelitian

TOMOHON, (manadotoday.co.id)–Kendati disibukkan dengan tugas, tak menyurutkan semangat untuk melanjutkan Strata Dua.IMG-20180814-WA0028

Hal ini ditunjukkan Anggota DPD-RI Ir Stefanus BAN Liow dan Ketua DPRD Kota Tomohon Ir Miky JL Wenur.

Selasa (14/8/2018) bertempat di Kampus Pascasarjana Unima di Kelurahan Matani Satu Tomohon Tengah, Liow dan Wenur mengikuti Seminar Ujian Hasil Penelitian Tahap II Strata Dua Program Studi Administrasi Negara.

Keduanya dinyatakan Komisi Penguji untuk melanjutkan Tahap Akhir Ujian Komprehensif. Senator SBANL meneliti tentang Implimentasi Penyerapan Aspirasi DPD-RI di Provinsi Sulawesi Utara.

SBANL menyajikan hasil penelitiaanya di hadapan 7 personil Komisi Penguji yang terdiri dari Prof Dr Treesje Londa MSi, Prof Dr Orbanus Naharia MSi, Dr Itje Pangkey MSi, Dr Nova Mamuaja MSi, Dr Ir Ramon Tumiwa ME, Dr Willson Bogar MSi dan Dr Carles Tangkau MAP.

Di saat yang sama Miky JL Wenur memaparkan tesisnya yang berjudul Restrukturisasi Operasi Perangkat Daerah di Kota Tomohon Provinsi Sulawesi Utara.

Dalam penelitian ini Miky Wenur mengfokuskan pada Studi Kasus tentang Restrukturisasi Organisasi Pasca Diimplimentasi PP Nomor 18 Tahun
2016 tentang Organisasi Perangkat Daerah.

Wenur meyakinkan penelitiannya di hadapan Komisi Penguji yakni Dr Sisca Kairupan, MSi, Prof Dr Treesje Londa MSi, Dr Jeffry Lengkong MPd, Dr Jetty Mokat MSi, Dr Fitri Mamoto MAP, Dr Wilson Bogar MSi dan Dr Carles Tangkau MAP.

Seminar dibuka oleh Direktur Program Pascasarjana Unima Prof Dr Treesje Londa dan ditutup Asisten Direktur I Dr Jeffry Lengkong. Dalam penutupan seminar Asdir I Dr Jeffry Lengkong meminta untuk segera mempersiapkan dan melanjutkan Ujian Gelar dalam waktu secepatnya.

Lengkong mengungkapkan salut dan bangga sekaligus memberikan motivasi bagi penyelenggara negara lainnya untuk peningkatan SDM.

”Terima kasih atas dukungan semua pihak sehingga kami bisa dinyatakan bisa samoai oada tahapan ujian,” tukas Liow dan Wenur. (ark)