Bupati CEP Sampaikan Aspirasi Petani Kopra ke Presiden Jokowi

 Petani Kopra, harga  Kopra sulut, Christiany Eugenia Paruntu, AMURANG, (manadotoday.co.id) – Pertemuan sejumlah Bupati dengan Presiden Republik Indonesia Jokowidodo, dimanfaatkan Bupati Christiany Eugenia Paruntu, untuk menyampaikan sejumlah permasalahan dan isu strategis yang terjadi di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), termasuk anjloknya harga komoditi Kopra, yang belakangan ini terus dikeluhkan masyarakat.

“Ya, kesempatan bertatap muka langsung dengan Presiden Jokowi di istana Negara, Kamis (5/7/2018) dengan sejumlah Bupati lainnya, Ibu Bupati CEP memanfaatkan momentum tersebut dengan menyampaikan berbagai aspirasi masyarakat salah satunya tentang anjolknya harga Kopra yang sangat memberatkan Petani,” terang Kabag Humas Pemkab Minsel Henri Palit SH.

Lanjut Palit, mengatakan bahwa dengan disampaikannnya aspirasi tersebut kepada Presiden RI, selanjutnya akan ada langkah strategis pemerintah pusat untuk memperbaiki harga Kopra yang merupakan komoditi andalan Sulawesi Utara termasuk Kabupaten Minsel.

 Petani Kopra, harga  Kopra sulut, Christiany Eugenia Paruntu, “Ibu Bupati sangat berharap masalah harga Kopra yang terus dikeluhkan para Petani, akan secepatnya ditindaklanjuti pemerintah,” terang Palit.

Sementara itu sejumlah warga memberikan apresiasi atas respon Bupati dalam memperjuangkan nasib para Petani Kopra.

“Salut untuk Bupati sebagai duta Kelapa Nasional yang telah memperjuangkan aspirasi Petani Kopra. Mudah-mudahan aspirasi Bupati kepada Presiden segera ditindaklanjuti pemerintah dengan melakukan perbaikan harga yang sesuai dengan biaya hidup saat ini,” ujar Andris Pattyrani dan Ferdinand Pongantung, tokoh masyarakat di Kabupaten Minsel. (lou)