Penatua Vicky Lumentut Pimpin Ibadah HUT ke-54 GMIM Filadelfia Timu Remboken

4 GMIM Filadelfia Timu ,Remboken, GS Vicky Lumentut MANADO, (manadotoday.co.id) – Walikota Manado DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA selaku Ketua Komisi Pria Kaum Bapa (PKB) Sinode Gereja Masehi Injili di Minahasa (GMIM) diundang menjadi Khadim dan memimpin ibadah syukur Hari Ulang Tahun (HUT) ke-54 Jemaat GMIM Filadelfia Timu Remboken, Kabupaten Minahasa, Minggu (17/06) pagi tadi.

Dalam khotbahnya yang didasarkan pada bacaan Alkitab Roma 10 ayat 4 sampai 15 dengan judul Kebenaran Karena Iman, Penatua Vicky Lumentut mengatakan penginjilan dari dua penginjil asal Jerman di tanah Minahasa yakni Johann Friedrich Riedel dan Johann Gottlieb Schwarz telah menjadikan masyarakat Minahasa mengenal kebenaran dan iman.

“Berkat pelayanan firman lewat penginjil yang diutus Allah, yakni Riedel dan Schwarz untuk kita manusia di Tanah Minahasa, maka kita mendapat kabar Kebenaran dan Iman, untuk berita Keselamatan,” ujar Penatua Vicky Lumentut.

Menurutnya, kedua penginjil yang diutus Allah melalui Nederlandsch Zendeling Genootschap (NZG) itu, telah mengarungi lautan lepas untuk membawa kabar kebenaran bagi rakyat di tanah Minahasa.

“Dengan satu kekuatan besar untuk melayani yakni kuasa Roh Kudus, meski selama 2 tahun lebih melakukan perjalanan di lautan lepas dan ganas dari daratan Eropa, maka Riedel dan Schwarz bisa menjangkau Tanah Minahasa untuk membawa rakyat Minahasa mengenal dan percaya pada Yesus Kristus. Sehingga kita sampai sekarang ini bisa mengenal berita keselamatan. Dan bersyukur bisa diberi nafas kehidupan dan berkat yang tak berkesudahan,” tukas Walikota Manado dua periode itu.

Olehnya, tandas Penatua Vicky Lumentut sebagai orang yang telah mengenal dan percaya kepada Yesus Kristus, apa yang dilakukan Riedel dan Schwarz menjadi motivasi dan penyemangat bagi orang Kristen di Minahasa untuk bersaksi yang dimulai dari dalam rumah.

“Mari kita terus dan lanjutkan amanat mulia yang telah dikerjakan Riedel dan Schwarz di Tanah Minahasa dengan menjadi saksi Kristus. Jangan jauh-jauh, dimulai rumah kita masing-masing. Kita menjadi imam dan tiang doa bagi anak-anak kita untuk jadi berkat bagi semua orang kedepan. Cari dahulu kerajaan Allah, maka semua akan di tambahkan. Dan ini merupakan perintah Tuhan, mari kita serahkan semuanya kepada Tuhan dan biar Tuhan yang beracara dalam kehidupan kita,” pungkas Penatua Vicky Lumentut.

Dalam ibadah tersebut juga dirangkai dengan pelantikan Pengurus Komisi Pelayanan Kategorial (Kompelka) PKB GMIM Rayon Minahasa IV meliputi Wilayah Remboken, Wilayah Kakas, Wilayah Pinasiowan dan Wilayah Pakolor Indah Periode 2018-2022.

Tampak hadir Sekretaris PKB Sinode GMIM Pnt Rommy Pondaag SH MH, staf khusus Walikota Manado Salem Arie Turangan, Ketua Badan Pekerja Majelis Wilayah (BPMW) Remboken Pdt Julius Tumiwan STh, Ketua Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ) GMIM Filadelfia Timu Remboken Pdt Henny Luntungan MTh.(ryn)