Incar Swasti Saba Wistara, Tomohon Persiapkan Verifikasi Kota Sehat

Diskusi dalam rangka memnpersiapkan verifikasi KOta Sehat Kategori Swasti Saba Wistara
Diskusi dalam rangka memnpersiapkan verifikasi KOta Sehat Kategori Swasti Saba Wistara

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Pemerintah Kota Tomohon bersama Forum Kota Sehat terus memacu persiapan verifikasi Kota Sehat kategori Swasti Saba Wistara. Untuk itu, bertempat di Aula Kantor Kecamatan Tomohon Selatan Rabu (6/9/2017) dilaksanakan diskusi dengan menghadirkan Forum Kota Sehat, Forum Komunikasi Kelurahan serta pihak-pihak yang terlibat dalam Kota Sehat.

Kegiatan dibuka Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak melalui Sekretaris Kota Ir Harold V Lolowang MSc MTh. Saat membacakan sambutan wali kota, Lolowang mengatakan,

Kota Sehat adalah suatu kondisi Kota yang bersih, nyaman, aman dan sehat untuk dihuni penduduknya.

Di mana kondisi ini bisa dicapai melalui terselenggaranya penerapan beberapa tatanan kegiatan yang terintegrasi antara masyarakat dan pemerintah daerah dan pelaksanaannya melalui potensi, pemberdayaan dan inisiatif masyarakat.’’ Konsep Kota Sehat tidak hanya terfokus pelayan kesehatan saja, tetapi merupakan gerakan seluruh lapisan masyarakat untuk mewujudkan terciptanya masyarakat berprilaku hidup Sehat dan Sejahtera,’’ kata Lolowang membacakan sambutan wali kota.

Sekretaris Kota, Kadis Kesehatan bersama Pengurus Forum Kota Sehat
Sekretaris Kota, Kadis Kesehatan bersama Pengurus Forum Kota Sehat

Kota Tomohon sendiri, untuk tahun 2017 ini akan diverifikasi Kota Sehat kategori Swasti Saba Wistara yang merupakan kategori tertinggi setelah secara berturut-turut pada tahunh 2013 memperoleh Swasti Saba Padapa dan tahun 2015 Swasti Saba Wiwerda.

Ketua Forum Kota Sehat Tomohon Drs Johan Sambuaga dan Sekretaris Erens Kereh AMKL mengatakan, kegiatan ini sangat perlu dilaksanakan untuk mengkoordinasikan apa-apa saja yang akan dipersiapkan untuk verifikasi nanti.

‘’Dukungan dan peran serta instansi terkait maupun masyarakat sangat dibutuhkan. Kita harus bisa mrenunjukkan bahw akita bisa meraih Kota Sehat Swasti Saba Wistara,’’ tukas Sambuaga dan Kereh yang juga anggota DPRD Kota Tomohon.

Turut hadir, insatansi teknis terkait seperti Kepala Dinas Kesehatan dr Deesje Liuw MBiomed, Camat Tomohon Selatan, sejumlah lurah dan undangan. (ark)