Waruis: Seluruh Anak di Mitra Harus Sekolah

ATS minahasa tenggara, Djely Waruis
Djely Waruis

RATAHAN, (manadotoday.co.id) – Anak Tidak Sekolah (ATS) di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) yang berjumlah 603 orang, diharapkan untuk kembali bersekolah. Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Pendidikan (Diknas) Mitra Djely Waruis.

“Saya mengharapkan, enam ratus tiga orang yang terdata di kantor agar bisa kembali sekolah. Karena kalau sudah ikut sekolah akan mendapat PIP (Program Indonesia Pintar),”ujarnya.

Waruis menambahkan, sebetulnya seluruh anak di Indonesia sudah tidak ada lagi yang tidak sekolah, dikarenakan pemerintah pusat memberikan bantuan PIP.

“Untuk data sudah dikirim di 12 kecamatan yang ada di Mitra, tetapi tinggal Ratatotok sementara dalam verifikasi data. Kalau yang tidak mau duduk sekolah kita arahkan untuk ikut paket, tetapi kita melihat dari rombel di setiap kelompok bermain (KB). Karena semuanya diarahkan ke KB,”tuturnya.

Dinas Pendidikan Mitra saat ini sedang menginput data paket A yang setara dengan Sekolah Dasar sebanyak 450 orang, paket B setara dengan SMP 750, sedangkan paket C setara dengan SMA 1 juta.

“Bedasarkan data tersebut, maka diharapkan para peserta ATS yang masih malu untuk duduk sekolah, silakan ikut paket dinas pendidikan,”tutupnya.(ten)