Alumni SMA Kristen Tomohon Salurkan Bantuan ke Minahasa dan Tomohon

TOMOHON, (manadotoday.co.id)–Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terkena bencana, para alumni SMA Kristen Tomohon menyalurkan bantuan ke sejumlah wilayah di Kabupaten Minahasa dan Kota Tomohon.

Bupati JWS sebagai alumnus SMA Kristen Tomohon menyerahkan bantuan bencana
Bupati JWS sebagai alumnus SMA Kristen Tomohon menyerahkan bantuan bencana

Di Minahasa, wilayah yang menerima bantuan adalah Desa Tounelet dan Desa Talikuran Kecamatan Sonder dan Desa Maesa Perum Unima.

Di Minahasa, diserahkan langsung Drs Jantje Wowiling Sajow MSi yang saat ini menjabat Bupati Minahasa.

Di Sonder, warga menerima bantuan makanan ternak. Saat bencana terjadi 19 Februari lalu banyak peternak yang mengalami kerugian. selain makanan ternak yang rusak dan hanyut, juga banyak ternak yang hanyut terbawa banjir. Di Perum Unima bantuan berupa bahan makanan.

Sementara di Kota Tomohon, wilayah yang menerima bantuan adalah Tumatangtang Raya. Bantuan yang diberikan berupa bahan makanan.

Sebagai salah seorang pemrakarsa, JWS memberikan apresiasi kepada para alumnus SMA Kristen Tomohon yang begitu peduli dengan saudara-saudara yang terkena bencana di Kabupaten Minahasa dan Kota Tomohon.

Hofny SC Kalalo SH, salah satu pemrakarsa menyerahkan bantuan
Hofny SC Kalalo SH, salah satu pemrakarsa menyerahkan bantuan

”Kiranya ini bisa meringankan beban warga yang terkena dampak bencana banjir,” tukas JWS.

Sementara pemrakarsa lainnya Hofny SC Kalalo SH berharap, para alumnus SMA Kristen Tomohon bisa terus berbuat baik bagi sesama. Hal yang sama dikatakan pemrakarsa lainnya Dr Johana Rimbing dan Jimmy Samuda.

”Terima kasih atas kepedulian Rekan-rekan alumnus SMA Kristen Tomohon yang begitu peduli terhadap sesama yang tertimpa bencana,” tukasnya.IMG-20170310-WA0014

Selain JWS, alumnus SMA Kristen lainnya yang peduli adalah Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak, Wakil Bupati Minahasa Utara Joppy Lengkong, Sekretaris Daerah Minahasa Selatan  Danny Rindengan, mantan Kapolres Minsel Kombes John Rori serta alumnus lainnya.

15 September 2017 nanti, para alumnus SMA Kristen Tomohon direncanakan akan menggelar Reuni Akbar bertepatan dengan HUT SMA Kristen Tomohon. (ark)