Walikota Max Lomban Imbau Masyarakat Jaga Aset Daerah

BITUNG(manadotoday.co.id)-Walikota Bitung Maximiliaan J Lomban SE MSi mengajak seluruh masyarakatnya untuk bersama-sama menjaga aset daerah. Hal tersebut diutarakan Lomban, saat mendapati salah satu asset daerah yakni tugu Adipura, telah penuh dengan coret-coretan  oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.

bitung, adipura
Tugu Adipura yang merupakan salah satu aset daerah kota Bitung.

“Menjaga asset daerah bukan hanya tanggungjawab pemerintah tapi juga masyarakat. Karena itu saya mengajak seluruh masyarakat Kota Bitung untuk dapat menjaga aset-aset daerah seperti tugu Adipura, sehingga torehan sejarah tersebut dapat dinikmati hingga beberapa generasi mendatang,” paparnya, akhir pekan lalu yang mengaku prihatin melihat kondisi tugu Adipura yang telah dipenuhi dengan coretan-coretan warga tak bertanggungjawab.

“Apalagi, Tugu Adipura adalah simbol pencapaian dalam meraih prestasi di bidang lingkungan yang dibuktikan dengan dengan 9 kali berturut – turut Kota Bitung meraih piala Adipura kategori Kota sedang, sambungnya.

Disisi lain, Lomban memberikan apresiasi kepada seluruh komponen pemerintah Kecamatan Madidir, yang dengan sigap melakukan pembersihan dan pengecatan kembali, sehingga coretan coretan tersebut sudah tidak terlihat lagi, serta menyatakan salut atas deklarasi Stop Mencoret Tugu Adipura yang digagas Camat Madidir Rio V Karamoy.

“Terima kasih bagi semua pihak yang sudah ikut bekerjasama dengan pemerintah dalam membersihkan Tugu Adipura sebagai bentuk kecintaan terhadap Kota Bitung, tidak hanya tugu Adipura, kiranya kesadaran akan kebersihan dan kelestarian tersebut dapat juga berlaku di seluruh bangunan yang menjadi aset Kota Bitung terlebih khusus dalam persiapan penilaian adipura nanti.” tutup Lomban.(kys)