Kenaikan Tunjangan Kinerja Harus Dibarengi Peningkatan Kinerja ASN

TONDANO. (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Drs Jantje W Sajow M.Si meminta seluruh aparat sipil negara ( ASN) di lingkup pemkab Minahasa agar bekerja keras dan terus meningkatkan kualitas kerja dalam merealisasikan program-program pemerintah guna mewujudkan masyarakat yang adil makmur dan bermartabat.

Bupati mengatakan kenaikan tunjangan kinerja daerah ASN merupakan salah satu cara yang ditempuh agar program demi program pemerintah dapat tercapai.

“Kenaikan tunjangan kinerja bagi ASN harus dibarengi dengan peningkatan kinerja,” tutur Bupati, Rabu(1/2).

Menurut Bupati, tunjangan kinerja dimaksudkan agar ASN makin bersemangat dan terus berinovasi dalam menjalankan tugasnya sebagai abdi negara untuk melayani masyarakat sebagai tujuan utama. Selain itu ASN dituntut agar makin displin dan profesional, dengan menempatkan tugas dan tanggung-jawab sebagai tujuan akhir selaku ASN.

“Kita di untut oleh masyarakat agar makin rajin dan bersemangat dalam menjalankan tugas. Kenaikan tunjangan kinerja harus dimaknai sebagai bentuk perhatian pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan dengan harapan agar ASN tidak melakukan korupsi,” pungkas Bupati. (Rom)