Pertama Kali Sejak Dilantik DPD, SBANL Ikut Rangkaian HUT Proklamasi

DPD, SBANL , Ir Stefanus BAN LiowJAKARTA, (manadotoday.co.id) – Pertama kalinya sejak dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) utusan Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Ir Stefanus BAN Liow mengikuti rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-71 Proklamasi Kemerdekaan RI. Ir Stefanus BAN Liow sendiri dilantik menjadi Anggota DPD RI tanggal 29 September 2015 dan dilantik sebagai Anggota MPR RI 13 Oktober 2015.

”Ya, pada Selasa lalu saya mengikuti tiga agenda kenegaraan secara beruntun yang dihadiri langsung Presiden RI Ir Joko Widodo dan Wapres RI Drs Jusuf Kalla,” ungkap SBAL.

Pukul 09:00 WIB Sidang Tahunan MPR-RI, pukul 10:40 WIB Sidang bersama DPR dan DPD-RI dilanjutkan pukul 14:00 WIB Pidato Presiden RI tentang Penyampaian RAPBN Tahun 2017.

Pertama Kali Sejak Dilantik DPD, SBANL ikut Rangkaian HUT Proklamasi1 - CopyMenurut Stefa, yang juga Ketua Komisi Pelayanan Pria/Kaum Bapa Sinode GMIM di sela-sela ketiga agenda tersebut, dirinya bersama Senator Ir Marhany Pua bertemu dengan sejumlah Menteri Kabinet Kerja untuk menyampaikan aspirasi untuk kepentingan daerah, seperti Menteri PU dan Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup untuk menaruh perhatian dalam pengelolaan Danau Tondano.

Menteri Pariwisata memberikan ucapan terima kasih atas dukungan pelaksanaan TIFF dan memintakan pengelolaan Bunaken. Kemudian Menteri Dikti dan Ristek tentang eksistensi PTN/PTS termasuk Unima dan UKIT.

Sementara itu Kapolri mengatakan peresmian Polda Sulut menjadi Tipe A oleh Wakapolri pada tanggal 22 Agustus didahului kenaikan pangkat Kapolda Sulut dari Brigjen menjadi Irjen Pol Drs Wilmar Marpaung SH. Sedangkan Rabu (17/8/2016) mengikuti Upacara HUT Ke-71 Kemerdekaan RI di Istana Merdeka. Lalu Kamis (18/8/2016) di Gedung Nusantara IV Kompleks Parlemen MPR/DPR/DPD RI mengikuti Peringatan Hari Konstitusi dan Grand Final Lomba Cerdas Cermat Empat Pilar. (ark)