Hari Ini, DPRD Minsel Rekam Aspirasi Konstituen

 AMURANG, (manadotoday.co.id) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), akan menemui konstituen (masyarakat) dalam agenda reses, kesatu tahun sidang 2016.

Ketua DPRD Minsel Jenny J Tumbuan, mengharapkan seluruh anggota DPRD Minsel, dapat melaksanakan agenda reses dalam rangka menampung aspirasi masyarakat untuk nantinya disampaikan ke pihak eksekutif guna menjadi acuan dalam program pembangunan kedepan.

“Reses akan dilaksanakan mulai Selasa (26/4) hari ini hingga, Sabtu (30/4) mendatang,” ujar Tumbuan.

BACA JUGA:

Tes urine, Dua Pejabat Pemkab Minsel Terindikasi Gunakan Obat Penenang

Pengurus dan Dewan Kehormatan PMI Sulut Periode 2016-2021 Dilantik

Pansus LKPJ DPRD Tomohon Sampaikan Rekomendasi kepada Wali Kota

Peran SKPD Penting Wujudkan Revolusi Mental

Jalan Lowu-Kalatin Minahasa Tenggara Diaspal

Wakil Wali Kota Tomohon Pimpin Apel Hari Otda

Sehubungan dengan agenda reses ini Tumbuan, mengharapkan anggota DPRD yang akan melaksanakan agenda ini sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Artinya, jika pada tahun sebelumnya ada yang salah atau keliru dalam hal administrasi, jangan sampai hal ini terulang lagi. Jangan sampai kita terantuk pada batu yang sama,” jelasnya.

“Kepada pemerintah Kecamatan, Desa dan Kelurahan diharapkan dapat bekerjasama mensukseskan agenda reses ini,” pungkasnya. (lou)