Wakil Wali Kota Tomohon Perjamuan Kudus Jumat Agung di GMIM Bait-El Kamasi

Wakil Wali Kota Tomohon dan keluarga Perjamuan Kudus Jumat Agung di GMIM Bait-El Kamasi
Wakil Wali Kota Tomohon dan keluarga Perjamuan Kudus Jumat Agung di GMIM Bait-El Kamasi

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Wakil Wali Kota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan (SAS) bersama keluarga di Jumat Agung mengikuti Ibadah Perjamuan Kudus di GMIM Bait-El Kamasi Wilayah Tomohon II. Keluarga Purba-Sompotan adalah warga Jemaat Kolom 6 di GMIM Bait-El Kamasi.

Ibadah Perjamuan Kudus Pukul 14.00 Wita dipimpin Pdt Detty Paruntu-Tampi STh, diikuti warga GMIM Bait-El Kamasi dari Kolom 1-15.

Di Jumat Agung, seluruh kelurahan di Kota Tomohon terlihat lengang. Sejak pagi hingga petang, warga terlihat ke gereja mengikuti Ibadah Jumat Agung memperingati kematian Yesus Kristus.

Wakil Wali Kota Tomohon usai menilai Taman Paskah Kolom 10 GMIM Bait-El Kamasi
Wakil Wali Kota Tomohon usai menilai Taman Paskah Kolom 10 GMIM Bait-El Kamasi

‘’Kita maknai pengorbanan Yesus Kristus di kayu salib dengan mengikuti teladan yang telah ia tunjukkan. Mari bersama-sama menjaga keamanan, ketertiban dan ketenteraman di sekitar kita,’’ ujar  SAS.

Malamnya, SAS menjadi juri untuk melakukan penilaian lomba Taman Paskah untuk tampak malam. (ark)