Tomohon Gelar Bimtek Renstra dan Renja SKPD 2016 di Mercure Manado Tateli Beach Resort

Bimtek Renstra , Renja SKPD 2016, Tateli Beach Resort TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Pemerintah Kota Tomohon melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) dan Rencana Kerja (Renja) Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) tahun 2016) mulai Senin (29/2/2016) hari ini di Mercure Manado Tateli Beach Resort.

Kegiatan dibuka Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak dan akan berlangsung hingga 2 Maret mendatang. Bimtek diiukti 107 peserta mewakili seluruh SKPD yang ada di kota Tomohon yang terdiri dari 38 SKPD di antaranya Sekretariat Daerah yang mengirim utusan terbanyak yakni 26 peserta bersama Dinas, Badan, Kantor yang masing-masing mengutus dua peserta dan tiga peserta untuk SKPD tertentu seperti Dinas Pendidikan Daerah (Dikda), Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan Inspektorat.

Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak dan Wakil Walikota Syerly Adelyn Sompotan (SAS) juga akan turut memberikan materi, dihadiri Sekretaris Kota, para asisten dan kepala dinas/badan, kantor dan kepala SKPD lainnya.

‘’Selain Walikota dan Wakil Walikota Tomohon, pemetari juga datang dari Kementerian Dalam Negeri, Bappeda Provinsi Sulawesi Utara dan Bappeda Kota Tomohon,’’ ujar Kepala Bappeda Kota Tomohon Ir Enos Pontororing MSi.

Materi yang akan disajikan lanjut Pontororing adalah Arah Kebijakan Pembangunan Nasional dan Nawacita, Konsistensi RPJPD, RPJMD,RKPD, Teknis Penyusunan Renstra SKPD, Arah dan Kebijakan Pembangunan Provinsi Sulawesi Utara serta Arah dan Kebijakan Pembangunan Kota Tomohon. Kemudian Teknis Penyusunan Renja SKPD, Teknis Perumusan Rencana Program, Indikator Kinerja, Kegiatan, Kelompok, Sasaran, Lokasi Kegiatan dan Pendanaan Indikatif serta Pemasukan Hasil Penyusunan Renstra dan Renja SKPD.(ark)