Jaringan Makin Luas, PT Taspen Percayakan Bank SulutGo Layani Pensiun

PT Taspen,  Tabungan Hari Tua, Bank SulutGo
(foto: banksulut.co.id)

MANADO, (manadotoday.co.id) – Kinerja Bank SulutGo yang terus meningkat mendapat dukungan dan kepercayaan PT Taspen (Persero) untuk menjadi kantor bayar Tabungan Hari Tua (THT), Tabungan Hari Tua Multiguna (THT Multiguna) dan Pensiun melalui rekening Bank SulutGo. Hal ini dituangkan dalam Perjanjian Kerjasama (PKS) antara PT Taspen (Persero) dengan Bank SulutGo, (Kamis,19/11/2015).

Dalam penandatangan yang dilakukan Direktur Utama Bank SulutGo Johanis Salibana dan Kepala Cabang PT. TASPEN Manado Gunawan Prio Widodo juga disaksikan jajaran direksi Bank SulutGo, antara lain, Direktur Pemasaran Novi Kaligis, Direktur Umum Felming Harun, Direktur Kepatuhan dan Jeffri Salilo.

Salibana mengharapkan, kerjasama ini terus terjalin seiring berjalannya waktu. ‘’Saya berharap kedepannya dapat memberikan manfaat lebih luas lagi dan dapat digali berbagai potensi sehingga dapat meningkatkan pelayanan dan kemampuan Bank SulutGo dimasa mendatang,’’ tuturnya.

Dia mengatakan, saat ini sebanyak 85 Jaringan Kantor yang terdiri dari 20 Kantor Cabang dan 25 Kantor Cabang Pembantu bank SulutGo telah menjadi kantor bayar PT Taspen (Persero). Selaku kantor bayar, maka kantor cabang tersebut selain berkesempatan untuk menyalurkan gaji pensiun, bank SulutGo juga berkesempatan untuk meyalurkan fasilitas kredit kepada para nasabah pensiun.

Dalam kerjasama ini, terdapat 3 hal pokok. Pertama pengiriman Dapem Induk/Dapem Susulan/Dapem Khusus/E-Dapem dari PT. Taspen kepada Bank SulutGo, Kedua Penyaluran Dana, Pemindah Bukuan/ Pembayaran / Pertanggungjawaban atas pemindahbukuan dan pembayaran manfaat THT, THT Multiguna, Pensiun Non Dapem dan Pensiun Bulanan kepada Penerima Pensiun. Ketiga Pelayanan kepada penerima pensiun.

Dirut PT.Taspen Iqbal Latanro mengatakan dengan adanya kerjasama ini diharapkan bank SulutGo dapat menjadi pilihan bagi peserta pensiun dalam memilih kantor bayar untuk menerima THT, THT Multiguna dan pensiun bulanannya. Bank SulutGo juga diharapkan dapat memahami produk-produk Taspen sehingga dapat melayani peserta Taspen sesuai dengan target kualitas layanan Taspen yaitu 5T (Tepat Orang, Tepat Waktu, Tepat Jumlah, Tepat Tempat dan Tepat Administrasi) dan Equal Treatment.

Selain memberikan kualitas layanan yang terbaik bagi peserta, bank SulutGo juga nantinya akan senantiasa melakukan monitoring dan pengawasan pembayaran pensiun secara realtime melalui sistem pembayaran e-dapem sebagai upaya menjaga akuntabilitas pembayaran pensiun.

Kadiv Corsec PT Bank SulutGo Sandra Rogi yang dihubungi manadotoday.co.id mengatakan, selama ini Bank Sulut sudah bekerjasama dengan PT Taspen, namun dalam kerjasama ada berapa perubahan sehingga perlu ada penandatangan kerjasama. ‘’Bank SulutGo memberikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan PT Taspen,’’ tuturnya.(*)