JWS Instruksikan Dinas Terkait di Minahasa Saling Koordinasi Tanggap Bencana

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Drs. Jantje Wowiling Sajow (JWS), meminta kepada seluruh instansi terkait untuk saling berkoordinasi dalam mengantisipasi dan menangani bencana alam oleh karena datangnya musim hujan.

Dikatakan JWS, bencana banjir dan tanah longsor rentan terjadi di musim hujan, apalagi di kabupaten Minahasa banyak titik potensi bencaana yang bisa terjadi.

“Saya minta kepada seluruh intansi terkait untuk tingkatkan koordinasi agar sedini mungkin kita bisa mengantisipasi datangnya bencana dan juga pasca bencana,” ingat JWS.

Menurut dia lagi, dua tahun terakhir Minahasa diperhadapkan oleh datangnya bencana alam yang sangat dasyat hingga menyebabkan timbulnya korban jiwa dan kerugian harta benda warga.

Antisipasi menjadi langkah tanggap darurat yang cukup efektif, agar sedini mungkin kita terhindar dari bahaya bencana. Disisi lain, JWS pun mengingatkan masyarakat agar tetap waspada dan berhati-hati, selain itu secepatnya mengungsi begitu melihat dan merasakan bahwa bencana itu bakal datang.

“Kita harus sigap dan pemerintah memiliki tanggung-jawab utama untuk mengantisipasi bencana itu datang, pengawasan harus terus di lakukan, sosialisasi siap menghadapi dan menghindari bencana kepada masyarakat harus intens si lakukan, dan yang paling penting adalah warga harus cepat tanggap untuk menyelamatkan diri,” pungkasnya. (rom)