Mana yang Lebih Sehat, Mandi Saat Pagi atau Malam Hari??

ManadoToday – Mandi secara teratur adalah salah satu praktek higienis yang penting, apakah Anda melakukannya di pagi hari atau di malam hari atau keduanya. Namun taukah Anda tau jika ada perbedaannya ??

Mandi harus menjadi kebiasaan sehari-hari, tapi para ahli memperingatkan bahwa mandi setiap hari dengan sabun dapat mengeringkan kulit, sehingga disarankan untuk sesekali menggunakan gel lidah buaya alami.

Dan kapan Anda harus mandi? Kebiasaan yang terkait dengan mandi sering dipengaruhi budaya. Oleh karena itu, orang-orang Asia, biasanya mandi saat malam hari, sementara orang-orang di Amerika Serikat biasanya mandi di pagi hari. Manakah yang lebih baik ??

KEUNTUNGAN MANDI PAGI

Mandi di pagi hari lebih baik bagi orang-orang dengan kulit berminyak, karena keringat yang kita produksi saat malam hari, akan tetap menempel di permukaan kulit dan dapat menyumbat pori-pori akan hilang saat mandi pagi. Mandi pagi juga meningkatkan sirkulasi dan meningkatkan denyut jantung, mengurangi ketegangan otot, dan merupakan cara yang bagus untuk mengurangi kekakuan leher atau punggung. Plus, mandi pagi membangunkan Anda lebih baik dari kopi.

KEUNTUNGAN MANDI MALAM

Mandi malam hari adalah obat untuk insomnia, karena dapat membuat Anda menjadi lebih tenang, dan memberi sinyal pada tubuh untuk mulai melepaskan melatonin, hormon yang mendorong tidur. Hal ini juga menurunkan tekanan darah dan mengurangi stres, serta merupakan cara yang bagus untuk bersantai setelah seharian bekerja keras.

Apakah yang Anda putuskan saat mandi besok? mandi malam hari atau di pagi hari? Mungkin ada yang memilih keduanya.