Akhir Tahun 2015, Dua Jembatan di Minahasa Diresmikan

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Minahasa Ir. Jhon Kussoy MT melalui Kepala Bidang Bina Marga Novri Ade Lontaan ST, mengatakan, pembangunan dua jembatan yang ada di Desa Kembes dan Koka Kecamatan Tombulu, rencananya akan diresmikan penggunaanya pada akhir tahun 2015 ini.

Menurut Lontaan, jembatan ini merupakan jembatan yang sangat penting dalam rangkah menghubungkan desa-desa di Tombulo maupun yang berasal dari Tondano. “Pekerjaan saat ini untuk jembatan Koka sudah tahap dua dan tinggal pembangunan talud serta jalan baru dianggarkan senilai Rp.1,4 Miliar, sedangkan untuk jembatan di ujung Desa Kembes pekerjaannya di jamin selesai akhir tahun ini juga dan menelan anggaran mencapai Rp.4,3 Miliar,” ujar Lontaan.

Rencana difungsikannya dua jembatan ini, warga sangat bersyukur dan berterima kasih sebab jembatan ini akan memperlancar arus lalu lintas jalur Tondano-Manado via Koka-Kembes ini terbilang lebih pendek jaraknya dibanding harus berputar lewat Kota Tomohon.

“Dua jembatan ini menjadi urat nadi perekonomian warga di kecamatan Tombulo di mana dua jembatan ini di bangun, selain itu juga akan memperlancar arus transportasi dari Kota Tondano menuju Kota manado, begitupun sebaliknya,” ujar Ronny Sompotan, warga Tondano. (rom)