SMK 3 Bitung MoU Dengan 2 Perusahaan

SMK 3 Bitung, PT Kelapa Dua Permai Bitung ,PT Unggul Sejati Abadi,BITUNG, (manadotoday.co.id) – Dalam rangka meningkatkan mutu Ilmu pengetahuan, SMK Negeri 3 Bitung, yang berlokasi di Kelurahan Kelapa Dua Kecamatan Lembeh Selatan, menandatangani Perjanjian Kerja Sama dengan PT Kelapa Dua Permai Bitung dan PT Unggul Sejati Abadi.

Penandatanganan yang dilakukan dihadapan Sekretaris Daerah Kota Drs Edison Humiang, didampingi Staf ahli bidang pemerintahan Drs Oktavianus Tumundo, Kabid Dikmen Dinas Pendidikan Kota Bitung Eddy Oboth, berlangsung di SMK 3 Kota Bitung, Kamis kemarin.

Kepala Sekolah SMK N 3 Bitung, Julius Talimbekas, di kesempatan itu mengatakan penanadatanganan Moudengan kedua perusahaan ini dalam rangka membangun kerjasama dengan dunia industri dan penerapan ilmu pengetahuan. “Oleh karena itu terima kasih kepada kedua perusahaan ini yang turut andil membangun dan memberikan perhatian terhadap dunia pendidikan di KJota Bitung,” ujar Talimbekas.

Sementara itu Sekkot Bitung Edison Humiang, dalam sambutannya mengatakan apresiasi Pemerintah Kota Bitung atas kemitraan kedua perusahan melalui kerjasama dengan dunia pendidikan yang dituangkan lewat Mou. “Adanya kerjasama ini, diharapkan nantinya siswa dapat mengaplikasikan pengetahuan dan disiplin yang nantinya diperoleh melalui praktek kerja lapangan di kedua perusahaan ini,” ujar Humiang sembari berpesan kepada seluruh siswa siswi untuk mempersiapkan diri dengan ilmu pengetahuan yang baik dalam menghadapi masyarakat ekonomi asean sehingga menghasilkan SDA yang berkualitas dan terampil.

Diketahui pada acara ini dirangkaikan dengan pelepasan siswa prakerin untuk praktek kerja lapangan yang ditandai dengan penyamatan oleh Sekretaris Daerah Kota Bitung Edison Humiang. (adl)