Sambut HUT Proklamasi RI ke -70, Kecamatan Tompasobaru Canangkan Kegiatan CEP Minsel Sehat

Tompaso Baru,  CEP Minsel Sehat , minsel, minahasa selatan
Camat Tompasobaru Henry Palit, saat mengangkat bendera start pada kegiatan CEP Minsel Sehat

TOMPASOBARU, (manadotoday.co.id) – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-70 pada 17 Agustus 2015 mendatang, Kecamatan Tompasobaru, mencanangkan kegiatan bertajuk “CEP Minsel Sehat”, yang ditandai dengan senam masal dan jalan sehat bersama, Jumat (24/7) pagi tadi.

Pencanangan yang diikuti ribuan peserta dari Aparat Sipil Negara (ASN) , pelajar serta sekuruh elemen kalangan masyarakat se Kecamatan Tompasobaru ini, menurut Camat Tompasobaru Henry Palit, adalah rangkaian pembukaan kegiatan memperingati HUT Proklmasi RI ke-70.

“Tujuan kegiatan ini adalah untuk menggelorakan kembali, semangat dan arti Proklamasi kemerdekaan kepada seluruh masyarakat,” ujar Camat yang kreatif dan inovatif ini.

Disamping itu, sasaran lainnya dari pelaksanaan kegiatan Olahraga dan Kesenian guna memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 70, untuk mempererat tali persaudaraan, meningkatkan kebersamaan dan kerukunan antar semua elemen masyarakat.

“Selain kegiatan olahraga dan kesenian juga akan dilaksanakan lomba Desa se Kecamatan Tompasobaru, dengan indikator utama penilaian yakni kebersihan lingkungan, keindahan, keserasian dan terpenting yakni keamanan Desa,” terang Palit sembari berharap kegiatan CEP Minsel sehat akan memberikan dampak postif bagi masyarakat terlebih dalam hal kesehatan dan terciptanya suasama yang kondusif di Kecamatan Tompasobaru.

Sementara itu Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Christiany Eugenia Paruntu, memberikan apresiasi kepada Kecamatan Tompasobaru atas dilaksanakannya pencanangan kegiatan CEP Minsel sehat dalam rangka memperingati HUT Proklamasi RI ke-70.

“Kegiatan ini sangat positif dan perlu mendapatkan apresiasi. Sebab selain bertujuan mengingatkan kembali arti perjuangan dalam merebut kemerdekaan kepada seluruh masyarakat, kegiatan ini juga untuk menumbuhkan kebersamaan dan kerukunan guna terciptanya situasi kemananan yang kondusif di tengah masyarakat,” tukasnya. Sekedar informasi dari 17 Kecamatan yang tersebar di Kabupaten