Curah Hujan Tinggi, SHS Himbau Warga Sulut Waspada Banjir dan Tanah Longsor

SULUT, (manadotoday.co.id) – Curah hujan tinggi, terjadi di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) akhir-kahir ini. Melihat kondisi tersebut, Gubernur Sulut DR. Sinyo Harry Sarundajang (SHS), mengimbau warga agar harus mewaspadai banjir dan tanah longsor.

“Cuaca yang tak bersahabat ini, mengharuskan kita mewaspadainya. Apalagi, mereka yang tinggal di bantaran sungai, tebing dan lereng gunung harus berhati-hati dengan ancaman banjir dan bencana tanah longsor yang setiap saat bisa terjadi,” ingat SHS sapaan familiar orang nomor satu di Sulut.

Lanjutnya, daerah Bumi Nyiur Melambai sangat rentan dengan banjir dan longsor, apalagi di saat curah hujan yang tinggi. “Kita harus mewaspadainya. Mudah-mudahan selama berlangsungnya bulan suci ramadhan daerah kita bisa terhindar dari segala ancaman banjir dan tanah longsor, sehingga umat Muslim bisa merayakan Idul Fitri 1436 H dengan penuh berkah,” tandas SHS. (ton)