Pengaturan Makanan Untuk Penderita Bisul Perut / Tukak Lambung

ManadoToday – Bisul Perut atau biasa disebut juga Tukak Lambung adalah penyakit yang muncul ketika terjadi luka pada lapisan sepanjang sistem pencernaan. Jika luka terdapat dalam perut itu disebut Bisul perut / Tukak lambung, jika dalam Usus 12 jari, itu disebut Tukak/Radang Usus 12 jari.

Memilih makanan yang tepat untuk penderita Tukak lambung sangat penting, karena penyakit ini langsung berhubungan dengan sistem pencernaan, tujuan utama dari modifikasi diet Tukak lambung adalah:

– Untuk memberikan nutrisi yang cukup.

– Membuat saluran pencernaan sediri beristirahat.

– Untuk menjaga netralisasi asam lambung.

– Untuk meminimalkan produksi asam.

– Untuk mengurangi iritasi termal pada lapisan lambung.

Modifikasi diet:

Energi: Pasien yang menderita tukak lambung, mengalami kekurangan kurang gizi dan karena itu, asupan energi perlu ditingatkan.

Protein: Diet protein tinggi disarankan karena dapat mendorongan penyembuhan. Meskipun protein susu sangat baik, namun kandungan kalsium yang tinggi pada susu merangsang produksi sekresi lambung. Telur dan makanan berprotein tinggi lainnya dapat dalam menu.

Lemak: Lemak harus digunakan dalam jumlah yang cukup. Lemak emulsi seperti mentega, krim, dll bisa ditoleransi dengan baik.

Karbohidrat: Karbohidrat digunakan untuk memenuhi kebutuhan energi. Makanan yang mengandung serat kasar harus dihindari.

Catatan:

– Makan dalam porsi kecil.

– Makan perlahan-lahan.

– Makanlah makanan hambar.

– Hindari buah jeruk dan jus.

– Hindari kopi, teh dan cola.

– Jangan merokok.

– Hindari stres.

– Hindari makan tengah malam. (artikel dikutip dari healthcaremagic)