Liga Italia: Milan Bungkam Palermo di Stadio Renzo Barbera

AC Milan berhasil meraih tiga angka usai mengalahkan tuan rumah Palermo pada pertandingan yang berlangsung di Stadio Renzo Barbera, Sabtu (4/4/2015).

Milan menang dengan skor akhir 2-1, lewat gol yang dicetak Alessio Cerci dan Jeremy Menez, sedangkan gol balasan Palermo, dicetak Paulo Dybala lewat titik putih.

Sejak pertandingan dimulai, Palermo yang bermain dihadapan pendukungnya, beberapa kali merepotkan pertahanan Rossoneri. Menit ke-13 Palermo mempunyai peluang membuka gol setelah mendapatkan hadiah penalti. Namun, Dybala yang maju sebagai algojo, gagal menjalankan tugasnya dengan baik.

Milan mencoba mencuri gol. Alhasil, menit ke-37 Cerci membawa Milan memimpin 1-0. Dan skor tersebut bertahan hingga laga jeda.

Di babak kedua, masing-masing berusaha menekan pertahanan lawan. Menit ke-72, wasit kembali memberikan hadiah penalti untuk tuan rumah, setelah Andrea Belotti dijatuhkan Gabriel Paletta di dalam kotak penalti. Dybala kembali sebagai algojo, dan menuntaskan tugasnya dengan sempurna. Skor 1-1 untuk kedua tim.

Tujuh menit pertandingan usai, Jeremy Menez menjadi pahlawan Milan lewat gol-nya usai melakukan solo run ke daerah pertahanan Palermo. Skor 2-1 untuk kedua tim, dan bertahan hingga pertandingan berakhir. Hasil ini, Milan tetap di peringkat 8 klasemen sementara Serie A. Sedangkan Palermo menempati peringkat 11.

Susunan pemain:

Palermo: Stefano Sorrentino, Roberto Vitiello, Andrea Rispoli, Achraf Lazaar, Geancarlo Gonzalez, Luca Rigoni, Edgar Barreto (Ivaylo Chochev,54′), Mato Jajalo, Paulo Dybala, Robin Quaison (Andrea Belotti,58′), Franco Vazquez.

AC Milan: Diego Lopez, Gabriel Paletta, Philippe Mexes, Ignazio Abate, Luca Antonelli, Nigel De Jong,  Marco Van Ginkel, Giacomo Bonaventura, Mattia Destro (Giampaolo Pazzini,77′),  Alessio Cerci (Suso,77′), Jeremy Menez (Andrea Poli,90+2′).