Sembel: Tombariri Gabung, Tomohon Miliki Laut

Wacana Tombariri Gabung Tomohon Disambut Positif

TOMOHON, (manadotoday.co.id)–Gaung Kecamatan Tombariri Kabupaten Minahasa gabung dengan Kota Tomohon disambut positif warga Kota Bunga Tomohon. Mantan Anggota DPRD Tomohon Drs Paulus A Sembel mengatakan, itu merupakan wacana yang sangat bagus.

”Saya setuju sekali sebab budaya dan adat istiadat cocok. Jika ini terjadi, akan sangat mendukung pengembangan Kota Tomohon ke depan sehingga nantinya Kota Tomohon memiliki laut,” ungkap Sembel.

Warga Tombariri, tokoh masyarakat dari segala segmen seperti tokoh pemerintahan yakni camat, luran, hukum tua, tokoh adat, tokoh agama, pemuda dan lainnya lanjut Sembel, harus melakukan pendekatan kepada pemerintah baik bupati maupun DPRD.

”Jika masyarakat Tombariri memang berkeinginan untuk bergabung dengan Kota Tomohon, DPRD Minahasa bikin pernyataan sikap dengan argumentasi rasional kenapa harus bergabung dengan Tomohon,” tandas Sembel.

Anggota DPRD asal Tombariri juga tambahnya harus berinisiatif dan memfasilitasi keinginan ini. Jika semua sudah lengkap dan disetujui Pemkab Minahasa bersama DPRD, Pemkot Tomohon tinggal menyetujuinya dan dibawa ke Rapat Paripurna Istimewa DPRD Tomohon untuk penetapannya.

”Administrasi pemerintahan diurus oleh Pemkot Tomohon,” kunci Sembel. Senada diungkapkan Marco G Sumakul SSos, aktivis Kota Tomohon. Menurutnya, wacana tersebut sangat baik. Apalagi budaya, bahasa dan masyarakat Tombariri sama dengan Tomohon. (ark)