Bamukisst Dukung Upaya Pemerintah dalam Penanganan Pandemi Covid-19

Bamukisst Dukung Upaya Pemerintah dalam Penanganan Pandemi Covid-19
Ketua Umum Bamukisst Edwin Silangen, ketika memberikan sambutan di rapat kerja Bamukisst Tahun 2020 di Ruang F.J. Tumbelaka Kantor Gubernur Sulut.

SULUT, (manadotoday.co.id) – Badan Musyawarah Kekeluargaan Indonesia Sangihe Sitaro Talaud (Bamukisst), mendukung upaya pemerintah khususnya Pemprov Sulawesi Utara (Sulut), dalam penanganan pandemi Covid-19.

“Bamukisst sangat dukungan dan akan terus bersinergi dengan pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19,” ujar Ketua Umum Bamukisst Edwin Silangen, pada rapat kerja Bamukisst Tahun 2020 di Ruang F.J. Tumbelaka Kantor Gubernur Sulut, Selasa (22/9/2020).

Dalam raker yang dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19, Silangen mengajak seluruh pengurus dan anggota Bamukisst senantiasa patuh terhadap protokol kesehatan.

“Saya mengajak kita semua menjadi pelopor bagi masyarakat dalam menerapkan physical distancing, dalam penggunaan masker, dan dalam pembudayaan pola hidup sehat,” ungkap Silangen yang juga Sekdaprov Sulut.

Pada kesempatan itu, Silangen memberikan kabar baik tentang rencana pengadaan mobil ambulance melalui dana hibah Pemprov Sulut untuk Bamukisst.

“Pengadaan mobil jenazah ini, untuk melayani seluruh anggota Bamukisst yang membutuhkan layanan ambulance,” tuturnya.

Sebelumnya, Kepala Badan Pengelola Perbatasan Daerah Sulut Jemmy Gagola yang mewakili Gubernur Sulut Olly Dondokambey dalam sambutannya, memberikan apresiasi atas peran Bamukisst dalam jalannya pembangunan daerah dan dukungan Bamukisst atas penerapan protokol kesehatan Covid-19 di Sulut.

Raker Bamukisst itu, turut dihadiri Sekum Bamukisst Alfeyn Gilingan dan para pengurus serta anggota Bamukisst. (ton)