Dorong Sektor Wisata, KNPI dan AWAM Akan Selenggarakan Fun Bike Keliling Danau Tondano

Dorong Pengembangan Sektor Wisata KNPI dan AWAM Akan Selenggarakan Fun Bike Keliling Danau Tondano

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Pengembangan potensi sektor wisata menjadi perhatian khusus Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Minahasa dan Aliansi Wartawan Minahasa (AWAM).

Guna mendorong sektor wisata yang berpotensi meningkatkan kesejahteraan masyarakat, KNPI Minahasa dan AWAM akan menggelar Fun Bike mengelilingi danau Tondano, Sabtu (19/9/2020).

Ketua KNPI Minahasa Rifky Roring menjelaskan kegiatan fun bike yang nantinya akan dilaksanakan bertujuan untuk mengembangkan sektor pariwisata yang menjadi primadona serta memiliki keunggulan dalam menggerakan perekonomian baik nasional, daerah maupun lokal.

“Dalam moment tersebut kita akan promosikan Ikan Nike, yang merupakan salah satu sumber daya alam danau Tondano. Selain itu kegiatan ini dilaksanakan guna melestarikan danau Tondano dan menyongsong hari ikan nasional 2020, ” jelas Roring.

Senada, Sekertaris Panitia Jeffry Uno, menyampaikan kegiatan fun bike keliling Danau Tondano yang bertujuan mengkampanyekan potensi wisata, sasaran lainnya yakni sebagai ajang kegiatan pola hidup sehat yakni berolahraga .

“Selain bersepeda mengelilingi danau supaya tubuh kita sehat ditengah Pandemi Covid,19, juga memperkenalkan masyarakat dan peserta Fun bike, apa itu danau Tondano , ” tutur Uno, menambahkan jika tidak ada aral melintang kegiatan ini akan dibuka Kakanwil Kemenkumham Sulut Lumaksono, SH, MH. (rom)